Liputan6.com, Inggris - Apple memperingatkan para konsumennya untuk tidak menggunakan adaptor charger palsu dari pihak ketiga karena dapat menyebabkan ponsel meledak sehingga konsumen berisiko terkena luka bakar.
Tapi ternyata, adaptor charger palsu juga bisa menyebabkan kerusakan pada salah satu chip yang tertanam di iPhone 5. Menurut salah satu jasa service perangkat Apple asal Inggris, Mendmyi, charger iPhone dan kabel USB murah berlabel iMore, disebut dapat merusak chip U2 IC pada papan logika iPhone 5.
Jika hal itu terjadi akan membuat perangkat gagal untuk melakukan proses booting. Chip U2 IC sendiri juga berfungsi mengontrol daya yang masuk ke baterai, tombol sleep/ standby, beberapa fungsi USB, dan mengatur daya pengisian.
Jika komponen itu rusak, chip tidak dapat bekerja dengan baik dan membuat iPhone 5 mati total. Meskipun pengguna mengganti baterai baru, setelah baterai habis, masalah itu akan muncul kembali. Demikian seperti dikutip dari Mac Rumors, Jumat (20/6/2014).
"Kami melihat beberapa perangkat iPhone 5 yang rusak karena masalah chip U2 IC. Adaptor charger dan kabel USB dari pihak ketiga tidak dapat mengatur kelyar-masuknya tegangan dengan baik," kata Mendmyi.
Akan tetapi, belum jelas apakah masalah ini hanya terjadi pada iPhone 5 atau tidak? Pasalnya juga banyak pengguna yang melaporkan kasus sama pada iPhone 5c miliknya. Padahal iPhone 5s dan iPhone 5 menggunakan komponen U2 IC yang berbeda.
Apple sendiri telah berulang kali menganjurkan konsumen untuk tidak menggunakan pengisi daya dan kabel pihak ketiga. Pada pertengahan 2013, perusahaan bahkan meluncurkan program adaptor charger palsu untuk didaur ulang dan memberikan uang US$ 10 kepada konsumen untuk membeli charger asli.
Terkuak, Charger Palsu Pemicu Ponsel Meledak
Adaptor charger palsu dari pihak ketiga diklaim dapat menyebabkan ponsel meledak sehingga konsumen berisiko terkena luka bakar.
diperbarui 20 Jun 2014, 14:11 WIBAdaptor charger palsu dari pihak ketiga diklaim dapat menyebabkan ponsel meledak sehingga konsumen berisiko terkena luka bakar.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Alasan Mike Tyson Tampar Jake Paul Terungkap, Dianggap Tidak Hormat
3 Penyebab Kekalahan Timnas Indonesia saat Digasak Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Buang Peluang di Babak Pertama
5 Penyebab Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia dari Jepang: Serangan Balik Mengesankan, tapi Lawan Raja Asia!
Kerja Sama dengan Pegawai Komdigi, Bandar Judi Online Ini Raup Jutaan Rupiah Tiap Bulan
Erick Thohir Ajak Semua Presiden Federasi Sepak Bola ASEAN Nonton Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Lisa Blackpink Minta Nasi Panas Saat Cicipi Rendang di Fan Meetup Jakarta
Datang ke SUGBK, Ole Romeny Tepok Jidat Lihat Timnas Indonesia Kalah Telak dari Jepang
Man of the Match: Hidemasa Morita Bersinar dalam Laga Timnas Indonesia vs Timnas Jepang
Mahkamah Agung Tolak Pembatalan Akta Lahir Anak Kandung yang Diajukan Cabup Banyuasin
Debut Kevin Diks dengan Timnas Indonesia Jadi Awal yang Menantang
Skuad Arab Saudi OTW Meluncur ke Jakarta, Siap Tantang Timnas Indonesia Rebut Poin Penuh
Raja Dangdut Rhoma Irama hingga Anas Urbaningrum Hadiri Kampanye Paslon Pilkada Musi Banyuasin