Liputan6.com, Jakarta - Salah satu kandidat calon wakil presiden yang bertarung pada pemilihan presiden tahun ini, Jusuf Kalla menyatakan belum adanya pembangunan kilang minyak (refinery) baru di Indonesia hingga saat ini karena banyak mafia impor yang menghalangi pembangunan tersebut.
Menanggapi hal ini, Menteri Perindustrian (Menperin) MS Hidayat mengatakan bahwa yang disebut mafia tersebut sebenarnya para trader yang biasa melakukan importasi BBM ke Indonesia.
"Siapa saja yang menghalangi pembangunan refinery oleh Pak JK dikatakan sebagai mafianya, padanya sebetulnya itu trader yang selama ini yang mendapatkan untung dari impor," ujar dia di Kantor Kementerian Perindustrian, Jakarta Selatan, Senin (23/6/2014).
Hidayat mengungkapkan, sebenarnya selama ini yang membuat neraca perdagangan Indonesia defisit sebagian besar karena impor minyak mentah (crude oil) dan BBM yang makin lama makin besar. Hal tersebut bisa diatasi dengan menemukan sumber minyak baru dan melakukan pembangunan refinery.
Meski demikian, untuk membangun kilang minyak sendiri dinilai tidak mudah. Selain membutuhkan investasi besar dengan kisar US$ 9 miliar-US$ 10 miliar, investor yang membangun kilang tersebut juga harus bisa menyuplai minyak mentah sebanyak 300 ribu barel per hari selama 30 tahun.
"Selain dia (investor) harus investasi sebesar itu, dia harus bisa menyuplai crude oil sebesar 300 ribu barel per hari selama 30 tahun. Itu banyak investor yang tidak bisa. Jadi kalau ada peserta tender 20-30 orang, itu bukan investor yang kita maksud, saya kira itu trader. Investor yang punya kemampuan itu paling hanya 3-4 negara," katanya.
Karena sulitnya mendapatkan investor seperti itu, menurut Hidayat, pemerintah tidak perlu menggelar tender secara umum. Pemerintah cukup mengundang investor yang dianggap sanggup melaksanakan hal ini untuk mempresentasikan investasinya.
"Mereka dipanggil saja, dilakukan beauty contest. Supaya tidak menyalahi aturan, bisa ajak KPK untuk duduk di tim-nya. Mereka diundang baik-baik disuruh kontes didepan kita," tandas dia. (Dny/Nrm)
Menperin: Mafia yang Disebut JK Itu Importir BBM
Siapa saja yang menghalangi pembangunan refinery oleh Pak JK dikatakan sebagai mafia.
diperbarui 23 Jun 2014, 19:49 WIBMasyarakat mulai memenuhi SPBU. (Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa itu Gaffer: Peran Krusial dalam Produksi Film dan Video
Profil 3 Paslon Cagub dan Cawagub untuk Pilkada Jakarta 2024, Pilih yang Mana?
6.259 Personel Disiagakan Amankan Proses Pemungutan Suara di Pilkada Jakarta 2024
Jenis Surat Suara di Pilkada 2024, Ketahui Bedanya Surat Suara Gubernur dan Wali Kota/Bupati
Alasan Gus Baha Kenapa Harus Hafal Al-Qur'an, Sederhana Banget
Saatnya Relawan dan Timses Bersih-Bersih Alat Peraga Kampanye Pilkada Garut 2024
Tak Terhentikan! Timnas Esports Indonesia Tancap Gas ke AEG 2024 Usai Juarai WEC
Menilik Keseriusan Indonesia Memangkas Karbon
7 Resep Martabak Telur Lezat untuk Sajian Spesial di Rumah, Mudah Dibuat
7 Fakta Penangkapan Gubernur Bengkulu oleh KPK, Barang Bukti Rp7 Miliar
Profil Rio Haryanto, sang Mantan Pembalap F1 yang Akan Segera Menikahi Athina Papadimitriou
Apa itu Folktale: Mengenal Cerita Rakyat yang Melegenda