Liputan6.com, Taipei - Simpang siur kabar terkait handset iPhone 6 mulai menunjukkan titik terang. Terkini, indikasi kehadiran smartphone generasi teranyar besutan Apple itu semakin menguat setelah Foxconn, manufaktur rekanan Apple yang berbasis di Taiwan itu dikabarkan membuka lowongan tenaga kerja untuk 100 ribu karyawan baru.
Kabar tersebut pertama kali dipublikasikan oleh situs ekonomi asal Taiwan, udn.com. Disebutkan bahwa penambahan 100 ribu pekerja itu akan mendorong tingkat produksi Foxconn dalam merakit iPhone 6 hingga 10%.
Selain itu, penambahan jumlah karyawan ini juga diyakini sebagai langkah antisipasi Foxconn jika saja nantinya ada lonjakan permintaan iPhone 6 dari para konsumen di pasaran.
Dalam laporan yang sama, disebutkan pula jika Foxconn mendapat jatah perakitan iPhone 6 sebanyak 70% dari total produksi awal yang direncanakan. Sementara 30% sisanya akan diserahkan pada manufaktur asal Taiwan lainnya, Pegatron. Demikian seperti yang dilansir laman Apple Insider, Selasa (24/6/2014).
Sebelumnya sebuah video yang beredar di situs berbagi video YouTube mengungkapkan bahwa iPhone 6 akan muncul dengan dua model, yakni layar berukuran 4,7 inci dan 5,5 inci. Di video itu terungkap layar iPhone 6 akan memiliki resolusi 1704 x 960 pixel.
Dokumen yang ada di video itu menyebut bahwa iPhone 6 memiliki dua buah model kerapatan layar, 416 ppi untuk layar yang lebih kecil dan 356 ppi untuk ukuran yang lebih besar.
Spesifikasi lain yang tertera pada smartphone canggih ini adalah prosesor terbaru Apple A8 dengan arsitektur 64-bit. Sedangkan di sisi kamera, handset itu akan dibekali sensor 10 megapixel sebagai kamera utama dengan aperture f/2.0. Sementara kamera depannya memakai sensor 2,1 MP.
Pabrik Pembuat iPhone 6 Buka 100 Ribu Lowongan Baru
Foxconn kabarnya mendapat jatah perakitan iPhone 6 sebanyak 70% dari total produksi awal yang direncanakan.
diperbarui 24 Jun 2014, 16:30 WIBIlustrasi Apple iPhone 6
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mimpi Rumah Kerampokan: Makna, Tafsir, dan Cara Menyikapinya
Trump Nominasikan Tokoh Antivaksin Sebagai Calon Menkes AS
Trik Simpel Mengolah Bunga Pepaya agar Lezat, Dijamin Tidak Pahit
Polda Metro Kerahkan 2.500 Personel Gabungan Amankan Laga Timnas Indonesia Vs Jepang
Pengertian Desinfektan Berikut Panduan Lengkap Penggunaan dan Manfaatnya
Instagram Bahrain Dibully Suporter Timnas Indonesia Usai Kalah dari China
Hadir di UNJ, Pramono Ungkap Terobosan Baru Taman 24 Jam hingga Tawarkan JIS sebagai Markas Persija Jika Terpilih
SeaBank Cetak Laba Bersih Rp 292 Miliar di Kuartal III-2024
7 Pemotretan Syifa Hadju Bersayap, Pacar El Rumi Dipuji Bak Bidadari
iPhone SE 4 Usung Desain Baru, Layar Lebih Besar, dan Kamera 48MP
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Solidaritas 2024, Jumat 15 November 2024 di Vidio
Ulat Trembesi, Sensasi Kuliner Ekstrem dari Gunungkidul