Liputan6.com, Jakarta Melihat teman-temannya seperti Raffi Ahmad, dan Tara Budiman memiliki motor gede (moge), Denny Cagur pun berkeinginan untuk punya juga. Dan mimpinya kini menjadi kenyataan, ia membeli moge bermerk Harley Davidson dengan kapasitas 1800 Cc.
Denny pun langsung membentuk klub moge bersama rekan-rekan satu timnya. "Nama klubnya The Oplosan Club," kata Denny saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (24/6/2014).
Advertisement
Bagi Denny, memiliki moge adalah salah satu cara mendapatkan hiburan di sela-sela kesibukannya. Lantaran hampir semua teman-temannya punya motor gede.
"Anak-anak YKS kan pada suka motor. Dan itu salah satu cara buat kami ngumpul. Ya main motor, utak-utik motor," ujar Denny.
Dalam waktu dekat, Denny berencana untuk keluar kota bersama teman-teman satu klubnya. Namun, diakui pelantun Bang Jali ini dirinya belum mau pergi terlalu jauh.
"Penginlah konvoi ke luar kota bareng teman-teman. Tapi jangan yang terlalu jauh, maklum motor baru saya harus menyesuaikan dulu," ujar Denny tertawa.(Pur/Mer)