Liputan6.com, Jakarta - S Health adalah salah satu aplikasi kesehatan yang cukup banyak menarik perhatian pecinta gadget dunia saat pertama kali diperkenalkan bersamaan dengan peluncuran Galaxy S5 pada ajang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, akhir Februari 2014.
Untuk lebih mengoptimalkan penggunaannya, Samsung bersama Fitness First menggelar acara bertajuk `How Fit Are You?` di Fitness First Platinum, Lotte Shopping Avenue Jakarta, Rabu (25/6/2014).
"Aplikasi kesehatan ini sebenarnya sudah ada sejak Galaxy S4 diluncurkan sekitar Mei 2013. Dan kali ini kami meng-update S Health yang mana sudah terbenam di smartphone flagship terbaru, Galaxy S5," kata Flegon Koen selaku Product Marketing Manager Mobile Phone Business.
Flegon memaparkan bahwa S Health kini tak hanya bisa digunakan untuk menghitung denyut jantung, tetapi juga dapat mengukur tingkat stres yang dialami pengguna. S Health bahkan dapat menampilkan sebuah chart untuk menampilkan tingkat stres setiap jam, hari, dan bulan.
Bukan itu saja, lanjut Flegon, S Health juga bisa mengukur stamina pengguna saat berolahraga serta berapa banyak repetisi yang bisa mereka lakukan dalam setiap melakukan berbagai jenis aktivitas.
Untuk memaksimalkan penggunaan, pengguna bisa menghubungkan S Health dengan perangkat wearable device Samsung Gear Fit. S-Health meliputi aktivitas olahraga seperti berjalan, berlari, dan bersepeda.
Jika pengguna memilih mode berlari, maka manajer fitness personal akan memonitor berapa lama Anda berlari, jarak yang ditempuh, detak jantung, dan total kalori yang dibakar. Aplikasi ini juga memberikan saran untuk mempercepat atau memperlambat aktivitas olahraga dari data yang terukur dari denyut jantung.
Gear Fit sendiri adalah gelang fitness yang berjalan di atas sistem operasi Tizen. Gelang ramping ini dilengkapi layar Super AMOLED 1,84 inci, yang menyediakan manajer fitness, monitor detak jantung, serta konektivitas Bluetooth yang menggunakan smartphone untuk panggilan telepon dan menampilkan pesan.
Pantau Kesehatan Lewat Gadget via Aplikasi S Health
S Health juga bisa mengukur stamina saat berolahraga serta berapa banyak repetisi yang bisa mereka lakukan dalam melakukan aktivitas
diperbarui 25 Jun 2014, 16:00 WIBFoto: Peluncuran acara How Fit Are You? bersama aplikasi S Health (Iskandar/ Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Korban Luka Dievakuasi
Resep Sambel Cumi: Hidangan Pedas Menggugah Selera
10 Gempa Bumi Ethiopia Dikhawatirkan Picu Gunung Meletus, 80.000 Orang Dievakuasi
Top 3: Cara Menghentikan Kebiasaan Merokok
Konstruksi Jalur MRT Thamrin-Monas Capai 84 Persen, Target Selesai Akhir 2025
Video Hoaks Sepekan: Ahmad Luthfi Bagikan Uang Rp 10 Juta hingga Banjir Mendadak di Kuala Lumpur
Protes Tambang Tanah Rusak Lingkungan, Warga Diintimidasi Preman Sampai Diperiksa Polisi
Kecelakaan 6 Kendaraan Beruntun di Tol Cipularang, Diduga Akibat Truk Mundur saat Menanjak
Jelajahi 11 Kuliner Mojokerto yang Terkenal Banget, Legendaris sampai Kekinian
Dikalahkan Wakil Jepang, Petenis Indonesia Christo/Nathan Jadi Runner-Up M-25 Men’s World Tennis Championship 2024
6 Hit Fariz RM Ultah Ke-66 Hari Ini: Dari Sakura, Barcelona Hingga Nada Kasih Bareng Neno Warisman
Hashrate Bitcoin Diramal Sentuh Batu Loncatan Baru Usai Halving Berikutnya