Tabloid Obor Dibagikan Saat JK Kampanye

Dalam orasinya, Puan mengenalkan sosok Jokowi-Jusuf Kalla (JK) yang jujur, sederhana, dan merakyat.

oleh Liputan6 diperbarui 25 Jun 2014, 17:58 WIB
Untuk pertama kalinya ketua umum PDIP Megawati Soekarno Putri bersama sang putri Puan Maharani mendampingi Jokowi kampanye akbar.

Liputan6.com, Palembang - Untuk pertama kalinya Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama Puan Maharani mendampingi Joko Widodo atau Jokowi dalam kampanye akbar di Benteng Kuto Besak, Palembang, Sumatera Selatan.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (26/6/2014), kedatangan Jokowi disambut meriah ratusan pendukungnya.

Dalam orasinya, Puan mengenalkan sosok Jokowi-Jusuf Kalla (JK) yang jujur, sederhana, dan merakyat. Puan yang berbicara dalam bahasa Palembang mengajak warga memilih Jokowi-JK, karena Jokowi adalah "Saudara wong kito".

Dalam kampanyenya, Jokowi menepis sejumlah isu miring. Di antaranya membantah akan menghapus sertifikasi guru dan tunjangan kesejahteraan daerah. Jokowi juga membantah berasal dari PKI dan keturunan Singapura.  

Pada kesempatan itu, Megawati, Jokowi, dan Puan juga mencontohkan panduan mencoblos dengan mencoblos baju kotak-kotak Jokowi.

Tabloid Obor

Sementara itu, cawapres Jusuf Kalla mengunjungi pesantren terbesar di Priangan Timur, Suryalaya, Tasikmalaya, Jawa Barat. Kedatangan JK yang menggunakan pesawat carteran langsung disambut ratusan warga.

Di Pesantren Suryalaya, JK disambut para pengurus pesantren. Dalam pertemuan tertutup tersebut, JK bermaksud meminta dukungan dari pesantren yang memiliki ratusan ribu santri dan tersebar di penjuru nusantara.

Kampanye JK berlanjut ke Garut. Di sini ia disambut ribuan seniman marawis dan warga. Dalam kesempatan tersebut, sejumlah simpatisan membagi-bagikan Tabloid Obor Rahmatan Lilalamin kepada warga dan pengguna jalan.

Tabloid dengan 31 halaman ini berisi pernyataan positif sejumlah tokoh terkait sosok Jokowi-JK. Tabloid ini berbeda dengan Tabloid Obor Rakyat yang cenderung negatif memberitakan Jokowi-JK. (Sss)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya