Liputan6.com, Palembang: Piala Dunia menjadi magnet bagi masyarakat dunia. Tak terkecuali pemain sepak bola yang berlaga di Indonesia Super League (ISL). Bek Sriwijaya FC, Firdaus Ramadhan yang cukup fanatik mengikuti perkembangan hasil-hasil di Piala Dunia.
Tapi, Firdaus harus rela mengganti tim jagoan karena Italia tersingkir lebih awal di Piala Dunia 2014. Ini jauh dari perkiraan awalnya. Kini, dia beralih jagokan Prancis untuk menjadi juara Piala Dunia 2014.
Italia dipastikan tersingkir setelah menelan kekalahan 1-0 dari Uruguay. Kegagalan itu membuat Firdaus kecewa, dan menganggap Piala Dunia 2014 sudah berakhir.
“Italia itu tim jagoan saya. Sejak pertama kali nonton Piala Dunia tahun 1994 saya sudah dukung Italia. Jadi kalau Italia kalah, maka saya anggap Piala Dunia selesai,” katanya seperti dilansir Goal.com.
Menjatuhkan pilihan terhadap Italia, lanjut Daus, karena merupakan salah satu tim yang memiliki pemain-pemain mumpuni, serta mempunyai liga dengan banyak penggemar di dunia, terutama publik Indonesia.
“Yang pasti di Italia ada Juventus-nya, dan tidak tahu kenapa sudah suka saja sama liga Italia. Liga Italia juga booming sekali di Indonesia pada tahun 90-an,” ungkapnya.
Kendati mengklaim berakhir, Daus tetap mengikuti perkembangan Piala Dunia. Ia kini beralih menjagokan Prancis tampil sebagai juara.
“Dari tiga laga, Prancis cukup meyakinkan sekali. Kemudian saya suka pelatihnya [Didier Deschamps], karena mantan pemain Juventus, dan punya kemiripan dengan Antonio Conte yang satu angkatan di Juve. Pemainnya juga saya suka [Paul] Pogba. Pogba bisa jadi wonder kid pada Piala Dunia tahun ini,” pungkas Daus.
Bek Sriwijaya Beralih Jagokan Prancis Karena Juve
Timnas Prancis disebutnya memiliki beberapa talenta berbakat utamanya yang berasal dari Juventus.
diperbarui 27 Jun 2014, 07:19 WIBFirdaus Ramadhan (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Sebut Siswa Tewas Ditembak di Semarang Pelaku Tawuran Antargangster
Manfaat Minyak Wijen dalam Beragam Masakan Asia, Simak Cara Memilih yang Berkualitas
FFWS Global Finals 2024 Telah Berakhir, Tim Tuan Rumah Jadi Juara
Top 3: Banyak Mesin Kendaraan Rusak Usai Isi Pertamax di SPBU Cibinong, Ada Apa?
Top 3 Islami: Gus Baha Sarankan Sholat Dhuha Jarang-Jarang Saja, Elektabilitas Sosok Ini Tinggi tapi Tak Ada yang Suka
Cara Menjawab Pertanyaan Interview Tentang Gaji: Panduan Lengkap untuk Pelamar Kerja
Cuaca Hari Ini Selasa 26 November 2024: Jakarta Pagi hingga Malam Berawan Tebal
Cara Menjawab Undangan Interview yang Efektif dan Profesional
Cara Memindahkan File Excel ke Word dengan Mudah dan Cepat
Tips Fashion: Panduan Lengkap Tampil Stylish dan Percaya Diri
Pemkot Tangsel Sebar 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik untuk Warga, di Mana Saja?
Innova Community Gelar Kopdar Akbar Jawa 2024, Diwarnai Aksi Tanam Pohon