Liputan6.com, Jakarta - Dian Siswarini, Direktur / Chief Digital Services Officer (CDSO) PT XL Axiata Tbk (XL) resmi mengundurkan diri dari jabatannya. Pengumuman ini disampaikan XL melalui siaran pers resmi perusahaan, Jumat (27/6/2014).
Wanita berparas manis ini memutuskan untuk mengembangkan karir profesionalnya di Group Axiata, untuk mengawasi beberapa perusahaan yang beroperasi di sembilan negara yang tersebar di Asia Selatan dan Asia Tenggara. Dian akan efektif bekerja di Axiata per 7 Juli 2014.
Pengunduran diri Dian telah diterima oleh XL mulai hari ini. Presiden Direktur XL, Hasnul Suhaimi menyatakan bahwa perubahan direksi merupakan hal yang biasa terjadi di dunia kerja.
"Pergantian direksi dan manajemen adalah suatu hal yang wajar di dunia bisnis yang mengedepankan profesionalisme, apalagi pengembangan dirinya dalam group sehingga akan menambah wawasan, pengalaman serta memberikan kesempatan bagi Dian untuk mengembangkan dirinya sebagai tenaga professional Indonesia dibawah naungan Axiata termasuk XL," kata Hasnul.
Posisi Dian akan digantikan oleh Willem Lucas Timmermans. Ia akan mengemban tugas dan wewenang Direktorat Digital Services di samping tugasnya saat ini sebagai Chief Operating Officer XL.
XL adalah salah satu perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia. Mulai beroperasi secara komersial sejak 8 Oktober 1996. XL dimiliki secara mayoritas oleh Axiata Group Berhad (Axiata Group) melalui Axiata Investments (Indonesia) SdnBhd (66,5%) dan publik (33,5%).
Direktur Digital Services XL Mengundurkan Diri
Dian Siswarini, Direktur / Chief Digital Services Officer (CDSO) PT XL Axiata Tbk (XL) resmi mengundurkan diri dari jabatannya.
diperbarui 27 Jun 2014, 11:10 WIBDian Siswarini, Chief of Digital Services XL (Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gunakan Perahu Karet, Polisi Arungi Banjir Distribusikan Logistik Pilkada
Nomor Pengaduan Mentan Amran Efektif, 4 Perusahaan Kena Blacklist Karena Terbukti Edarkan Pupuk Palsu
Harga Tiket Pesawat Turun 10%, Catat Tanggal Berlakunya
Hore, Harga Tiket Pesawat Turun 10% Sambut Libur Natal dan Tahun Baru
Mentan Amran Tindak Tegas 27 Perusahaan Pupuk yang Bisa Rugikan Petani Rp3,23 Triliun
Tantang Port FC di ACL 2, Persib Bandung Berkekuatan 20 Pemain
China Tawarkan Atraksi Ekstrem Baru, Nikmati Pemandangan dari Tangga Langit Setinggi 1.524 Meter
Sah! BPN Berikan Hak Pakai Lahan 145,89 Ha ke Subholding Upstream Pertamina Group*
Meiska Bersiap Emosional Saat Menyanyikan Soundtrack untuk Film 1 Imam 2 Makmum
Melimpah di Indonesia, Gas Bumi jadi Penunjang Transisi Energi
Kebiasaan Ngemil Ini Ternyata Bisa Picu Diabetes, Hindari Makanan Tersebut
BPOM Ciduk 16 Produk Kosmetik Palsu, Tersebar di Jakarta hingga Makassar