Liputan6.com, Milan: Masa depan Ricardo Kaka di AC Milan telah menjadi spekulasi dalam beberapa pekan terakhir. Gelandang asal Brasil tersebut sebelumnya dikabarkan akan pindah ke Orlando City SC pada Januari 2015, di musim pertama klub ini bergabung ke Liga Sepakbola Amerika Serikat atau MLS.
Milan sendiri akan mempertimbangkan segala penawaran yang datang untuk Kaka, meski ingin mempertahankan sang pemain. "Jika ia tetap di sini, maka kami akan senang. Tapi, kami tetap akan mempertimbangkannya jika ia ingin pergi," kata petinggi Milan, Barbara Berlusconi.
Akan tetapi dalam sebuah wawancara dengan Terra.com.br, Kaka bersikeras tidak ada hal yang telah diputuskan. "Saya tidak akan pergi," kata Kaka seperti dilansir Football Italia, Jumat (27/6/2014). "Setiap tahun selama periode ini orang berspekulasi banyak tentang masa depan saya."
"Satu hal yang pasti adalah pada 9 Juli saya akan hadir di Milan (untuk memulai pra-musim)," pungkas Kaka.
Advertisement