Liputan6.com, Manchester: Setelah mendapatkan tanda tangan Ander Herrera dan Luke Shaw, Manchester United diklaim sudah mendapat pemain anyar ketiga. Pemain yang dimaksud adalah Stefan de Vrij.
Italia Corriere dello Sport mengatakan, MU dan klub asal Belanda, Feyenoord telah menemui kata sepakat mengenai nilai transfer De Vrij. Kedua tim itu sepakat pada angka delapan juta pound atau setara dengan Rp 163 miliar.
De Vrij merupakan pemain yang berposisi sebagai bek tengah. Dia merupakan pemain andalan Louis van Gaal di timnas Belanda yang tengah berkompetisi di Piala Dunia 2014.
Dengan posturnya yang mencapai 189 cm, De Vrij tangguh dalam duel bola-bola udara. Pemain yang masih berusia 22 tahun tersebut juga kokoh di lini belakang dan tidak mudah dilewati oleh pemain lawan.
Van Gaal disinyalir mendatangkan De Vrij ke Stadion Old Trafford untuk menutup lubang yang ditinggalkan oleh Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand. Keduanya sudah meninggalkan MU, akhir musim lalu. Vidic bergabung dengan Inter Milan, sedangkan Ferdinand digosipkan hengkang ke Queens Park Rangers.
De Vrij merupakan pemain Feyenoord sejak musim 2009. Bek kelahiran tahun 1992 itu mencetak tujuh gol dari 153 penampilan di Liga Belanda.
Inikah Pemain Baru Ketiga Manchester United?
MU dan Feyenoord sepakat dengan uang sebesar 8 juta pounds untuk transfer Stefan de Vrij.
diperbarui 29 Jun 2014, 21:11 WIBMU dan Feyenoord sepakat diangka 8 juta pounds untuk transfer Stefan de Vrij.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Darah Tinggi: Panduan Lengkap untuk Menurunkan Tekanan Darah
Makgeolli Terbuat dari Apa: Mengenal Minuman Tradisional Korea yang Memikat
Pramono-Rano Siap Gandeng Dharma Pongrekun Bangun Jakarta 5 Tahun ke Depan
VIDEO: Berebut Suara, Dua Kelompok Pendukung Peserta Pilbup Puncak Jaya Bentrok
6 Film Musikal yang Wajib Ditonton untuk Pecinta Musik dan Drama
Masih Pemulihan Cedera Usai Olimpiade 2024, Rifda Diragukan Ikut Kejuaraan Dunia Senam 2025
Survei: Gen Z Gaji Rp 2 Juta Sebulan Lebih Minat Beli Asuransi
Kapan KPU Umumkan Hasil Pilkada 2024? Simak Jadwal dan Tahapannya
7 Potret Gading Marten dan Medina Dina Liburan di Norwegia, Nikmati Salju
Pemkab Banyuwangi Gelar Berbagai Upaya Cegah Gangguan Kesehatan Mental Gen Z
Ronal Surapradja Santai Tanggapi Hasil Pilkada Jawa Barat: Gerbang Baru di Politik Nasional
UMP 2025 Naik 6,5%, Buruh Batal Mogok Massal