Liputan6.com, Salvador - Penyerang tim nasional Belanda, Klaas Jan Huntelaar membantah kabar yang menyebut dirinya akan segera bergabung dengan Liverpool di bursa transfer mendatang. Huntelaar menegaskan ia telah terikat kontrak dengan klubnya sekarang, FC Schalke.
"Mengenai rumor tentang Liverpool, akan sangat adil jika dibicarakan dengan Schalke terlebih dulu," sebut Huntelaar seperti dilansir Sportsmole (4/7).
"Saya sudah berbicara dengan Schalke mengenai perpanjangan kontrak. Setelah Piala Dunia saya akan mendapatkan jatah berlibur. Kemudian saya akan berbicara mengenai kontrak saya dengan mereka (Schalke) lagi."
Pria berusia 30 tahun ini kini tengah membela negaranya, Belanda di Piala Dunia 2014 ini. Ia pun berhasil mencetak satu gol saat Belanda berhasil mengalahkan Meksiko di babak 16 besar lalu.
"Bersama agen saya, kini saya tidak tertarik untuk membicarakan tawaran dari klub lain, saya fokus di Piala Dunia," jelasnya.
Semasa kariernya, Huntelaar sempat merumput bersama Ajax Amsterdam, Real Madrid, dan AC Milan. Namun prestasi terbaiknya adalah saat ia berhasil membawa Ajax menjuarai dua gelar KNVB Beker dan dua Super Cup. Ia juga sempat Schalke menjuarai DFB Pokal 2010/2011 dan Super Cup 2011/2012.
Baca Juga:
Ini Rekaman Kiper Aljazair Buka Puasa Saat Lawan Jerman
Cantik Mana, Pacar Neymar atau Istri James Rodriguez?
Jembatan Layang yang Menuju Stadion Piala Dunia Runtuh
Advertisement