Liputan6.com, Jakarta - Sudah menjadi rahasia umum bahwa di video game Mario Kart, setiap akan memulai pertandingan, Anda dapat menggunakan fitur turbo boost dengan menekan pedal gas pada saat yang tepat. Pertanyaan, kapan waktu yang tepat untuk menggunakan turbo boost?
Khusus untuk game Mario Kart 8, cara termudah untuk memakai turbo boost adalah ketika game sedang menghitung mundur, tepatnya pada hitungan ke-2. Agar mendapat dorongan yang maksimum pada saat start, Anda harus menekan pedal gas tepat pada saat hitungan ke-2.
Awalnya mungkin Anda masih kesulitan melakukannya dengan tepat, tapi jangan menyerah, teruslah berlatih. Jika Anda menekan pedal gas terlalu cepat sebelum hitungan ke 2, maka mobil Anda akan spin out.
Sebaliknya, jika Anda menekan pedal gas terlalu lambat setelah hitungan ke-2, Anda masih bisa menggunakan turbo boost tapi hasilnya jadi tidak sempurna. Sebab dorongan yang dikeluarkan turbo boost akan melemah.
Cara lain agar Anda dapat menekan pedal gas pada saat yang tepat, seperti dikutip dari Kotaku, adalah dengan mendengarkan nada beep pada game. Perhatikan dan dengarkan dengan jelas nada beep tersebut agar bisa menekan pedal gas pada saat yang tepat.
Anda juga bisa memperhatikan lampu lalu lintas yang berada di atas kanan layar. Ketika lampu kedua menyala, Anda bisa langsung menekan pedal gas. Dengan begitu Anda akan mendapatkan dorongan maksimal dan meninggalkan jauh lawan Anda.
Video game Mario Kart 8 sendiri dilaporkan sudah terjual 2 juta kopi di seluruh dunia. Angka ini diungkap Nintendo dalam rapat umum perusahaan Pemegang Saham Tahunan ke-74. Pada minggu pertama Mario Kart 8 diluncurkan ke publik, game ini berhasil terjual lebih dari 1,2 juta kopi.
Game Mario Kart 8 tampil dengan grafis yang lebih fresh, tampilan peta baru, dan sedikit gaya permainan baru dengan beberapa fitur yang inovatif.
Cara Tepat Pakai Turbo Boost di Game Mario Kart 8
Anda dapat menggunakan turbo boost dengan menekan pedal gas pada saat yang tepat di Mario Kart 8. Kapan waktu yang tepat pakai fitur itu?
diperbarui 04 Jul 2014, 14:32 WIBMario Kart 8 (Kotaku)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Abah Guru Sekumpul Pindahkan Hujan Besar dalam Sekejap, Karomah Wali
Cerita Mengerikan Dwi Ayu Dihina dan Dianiaya Anak Bos Toko Roti, Dilempar Meja hingga Kursi
Viral Wanita Temukan Sampah Plastik Masih Utuh Meski Berusia 20 Tahun
Opsen Pajak Kendaraan Bermotor Berlaku 5 Januari 2025, Apa Itu?
Saat Wiridan Dianggap Tidak Penting tapi Gak Punya Duit Bermasalah Banget, Sindiran Pedas Gus Baha
Peristiwa 17 Desember 1942: Lahirnya Soe Hok Gie
Wakil Ketua DPR RI Apresiasi Masyarakat Bandung Deklarasi Berantas Judol
Gaya Glamor Valerie Thomas Dampingi Putra Bungsu Zulkifli Hasan di Pernikahan Putri Zulhas dan Zumi Zola
Asal Usul Penamaan Kota Kudus Jawa Tengah hingga Peran Ulama Besar Ja'far Shodiq
5 Fakta Menarik Komet C 2022/E3 (ZTF), Terlihat Puluhan Ribu Sekali
ABK Asal China Dievakuasi dari Kapal WANHANG 2 di Dermaga Minahasa Utara
Menteri Bahlil Bakal Pangkas Birokrasi Proses Pengajuan Izin Pembangunan SPBU Nelayan