Liputan6.com, Rio de Janeiro - Jerman menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal Piala Dunia 2014. Pasukan Joachim Loew meraih tiket tersebut setelah menang tipis 1-0 saat menghadapi Prancis di 16 besar pada hari Jumat (4/7/2014).
Der Panzer harus berterima kasih kepada palang pintu Mats Hummels yang mencetak gol tunggal di awal petandingan. Hummels juga piawai dalam menghalau serangan-serangan Prancis.
Keberhasilan Jerman membuat mereka mengukir rekor tersendiri. Seperti dikutip dari Infostrada, Jerman menjadi tim pertama yang empat kali beruntun mampu menembus semifinal Piala Dunia.
Namun Jerman wajib waspada. Pasalnya pada tiga edisi Piala Dunia sebelumnya mereka selalu gagal menjadi juara meski lolos ke empat besar. Jerman hanya sekali lolos ke final di tahun 2002.
Gol Hummels ke gawang Hugo Lloris sekaligus menegaskan kehebatan Jerman dalam mencetak gol melalui sundulan. Sejak Piala Dunia 2002, Jerman mencetak 15 gol melalui sundulan. Jumlah ini tujuh kali lebih banyak ketimbang tim lain selama periode tersebut.
Pada laga kontra Prancis, striker gaek Jerman Miroslav Klose main sejak menit awal. Bagi Klose, ini merupakan penampilan ke-22 di Piala Dunia. Klose cuma kalah dari Paolo Maldini (23 kali) dan Lothar Matthaus (25) yang memegang pemain paling sering main di turnamen empat tahunan itu.
Lolos ke Semifinal, Jerman Cetak Rekor
Jerman hanya sekali lolos ke final di tahun 2002.
Diperbarui 05 Jul 2014, 01:55 WIBPrancis vs Jerman (REUTERS/Kai Pfaffenbach)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Paus Fransiskus Meninggal, Apakah Akan Dinobatkan Jadi Santo?
Update Mobil Tabrak Kerumunan Festival Komunitas Filipina di Vancouver Kanada: Korban Tewas 9 Orang
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Semen Padang Permalukan Persija di Pakansari
Melihat Upaya Pemprov Benahi Jalur Sepeda Jakarta
Pakai AI dalam Desain? Ini Saran Bijak dari Didiet Maulana
20 TikToker Terkaya Dunia 2025, Harta Tembus Rp 672 Miliar
10 Inspirasi Desain Rumah Type 36 agar Terlihat Luas dan Nyaman di 2025
Harga Pakan Mahal, Tingkat Konsumsi Ikan di Jabar Rendah
Ammar Zoni Diperkirakan Bebas dari Penjara Sebelum Akhir Tahun, Bakal Dapat Remisi Hari Kemerdekaan
Manchester United Coba Bajak Kiper Incaran Arsenal untuk Gantikan Andre Onana
Klasemen MotoGP 2025: Menang Perdana, Alex Marquez Gusur Marc Marquez
Emiten TUGU Gelar RUPST 29 April 2025, Ini Agendanya