Liputan6.com, Los Angeles - Kalangan militer di Amerika Serikat (AS) dikenal memiliki selera kendaraan yang memiliki kemampuan yang tangguh di segala medan. Tak heran kalau kendaraan berjenis sport utility vehicle (SUV) mendominasi kendaraan dinas kalangan militer AS.
Namun ternyata, kalangan militer AS tidak terlalu menggemari SUV keluaran Jeep untuk kendaraan harian mereka. Militer AS lebih condong memilih kendaraan keluaran Ford sebagai kendaraan harian yang meliputi truk, SUV, dan mobil penumpang.
Dilansir dari Carscoops, Senin (7/7/2014), menurut studi yang dilakukan oleh IHS Automotive, tercatat jumlah kepemilikan kendaraan Ford mencapai 19,3 juta unit dari seluruh kalangan militer baik rumah tangga, veteran, atau bahkan personil militer aktif.
"Keluarga militer menginginkan efisiensi, kemampuan, dan teknologi pintar pada kendaraan yang ditawarkan oleh Ford," ujar Jim Farley, Executive Vice President Ford.
IHS Automotive juga mengumpulkan sampel untuk sepuluh besar kendaraan yang dipakai oleh kalangan keluarga militer, terdapat tiga mobil Ford yang menjadi pilihan utama.
Model-model Ford yang mendominasi keluarga militer diantaranya yaitu F-150 untuk pikap yang menduduki posisi puncak, Ford Escape untuk SUV yang menduduki posisi ketiga, serta Ford Fusion sedan yang meduduki peringkat kesembilan dari mobil yang paling banyak dipakai keluarga militer AS.
"Ford memiliki sejarah panjang dalam mendukung tugas aktif personil militer dan veteran. Menjadi kehormatan bagi Ford menjadi pilihan dari banyak keluarga militer di AS," tutup Jim. (Ysp/Gdn)
Militer Amerika Lebih Pilih Ford Ketimbang Jeep
Kalangan militer AS menginginkan efisiensi, kemampuan, dan teknologi pintar pada kendaraan yang dimiliki oleh Ford.
diperbarui 08 Jul 2014, 00:15 WIBKalangan militer AS menginginkan efisiensi, kemampuan, dan teknologi pintar pada kendaraan yang dimiliki oleh Ford
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Klarifikasi Lengkap Menkum Supratman soal Denda Damai Koruptor
Simak, 6 Wisata Gratis di Semarang untuk Liburan Sekolah
Kaleidoskop 2024: Quattrick Gelar Liga Inggris, Manchester City Menuju Immortalitas
Pesawat Antariksa NASA Cetak Sejarah Dekati Matahari
Kisruh PPN Naik 12 Persen, Wajibkah Membayar Pajak? Begini Hukumnya Menurut Ustadz Adi Hidayat
5 Faktor Keterpurukan Manchester United: Ruben Amorim Terlalu Ekstrem?
Hasto Kristiyanto Tersangka dan Yasonna Laoly Dicekal, Jadi Pukulan Beruntun PDIP?
Kaleidoskop Banyuwangi 2024: Gadis 7 Tahun Diperkosa dan Dibunuh hingga Banjir Rob Parah
Luas Sawah Kota Bandung Tinggal 4 Persen dari Total Wilayah, Produksi Padi Capai 8,2 Ton per Hektare
Pria di Jakarta Timur Diculik, Pelaku Ngaku Polisi dan Minta Tebusan
NBA: Kembali Cedera Betis, Luka Doncic Minimal Absen 1 Bulan
Ini Aturan Bagasi Kereta Api Divre IV Tanjungkarang, Jangan sampai Tertipu