SM Town World Tour IV Siap Goyang Negeri Ginseng

Artis-artis yang tergabung dalam agensi SM Entertainment akan beraksi di negara asalnya Korea Selatan.

oleh Desika Pemita diperbarui 07 Jul 2014, 13:20 WIB
Artis-artis yang tergabung dalam agensi SM Entertainment akan beraksi di negara asalnya Korea Selatan.

Liputan6.com, Seoul Bersiaplah, penggemar KPop di seluruh dunia akan disuguhkan dengan aksi fenomenal oleh artis-artis yang berada di bawah asuhan SM Entertainment. Lewat SM Town, Girls Generation, Super Junior, f(x), EXO, BoA hingga SHINee akan berada di atas satu panggung.

SM Town IV akan memulai perjalanannya di berbagai belahan dunia dengan menyebarkan musiknya. Aksi pertama SM Town yang digelar tahun ini akan mulai dilangsungkan di negara asal musik KPop yaitu Korea Selatan.

Situs resmi SM Entertainment mengumumkan, Senin (7/7/2014), SMTOWN Live World Tour IV dihelat 15 Agustus mendatang di Seoul, Olympic Gymnasium. Artis-artis SM Entertainment berjanji akan menyuguhkan aksi menarik mereka.

Sebelumnya, SM Town III pun sukses di gelar di berbagai negara di dunia, mulai dari Indonesia, Tiongkok, Jepang hingga Amerika Selatan. Saat melangsungkan SM Town III, artis SM Entertainment mengusung tema "negeri impian yang menyatukan semua orang".

Mereka memberikan sebuah pembelajaran menarik jika musik menyatukan semua orang di dunia meski berbeda bahasa. Lalu, seperti apa konsep SM Town IV yang akan diusung? SM Entertainment masih merahasiakannya sebagai kejutan untuk penggemar pada saatnya nanti. (Des/Ade)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya