Liputan6.com, Jakarta - Ibunda calon presiden nomor urut 2 Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 22 Manahan, Banjarsari, Solo. Usai mencoblos, ia memilih tak berkomentar.
Pantauan Liputan6.com di lokasi, Rabu (9/7/2014), Sudjiatmi datang ke TPS yang terletak di sebelah utara Stadion Manahan Solo dengan ditemani anak perempuannya yang bernama Titik Irawati. Ibunda Jokowi itu datang ke TPS sekitar pukul 08.15 WIB dengan menggunakan mobil sedan.
Setelah turun dari mobil, Sudjiatmi langsung diserbu puluhan awak media, baik cetak, elektronik maupun online. Ia hanya melemparkan senyuman tanpa mengeluarkan sepatah kata sembari berjan menuju tempat pendaftaran di TPS.
Setelah mendaftar, Sudjiatmi yang mengenakan busana muslim motif batik berwarna cokelat itu pun langsung duduk di bangku ruang tunggu. Tak perlu lama mengantre, namanya pun langsung dipanggil untuk memperoleh kertas suara.
Di balik bilik pencoblosan, Sudjiatmi terlihat membuka lembaran kertas surat suara yang berisi gambar pasangan capres Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK. Sebelum dicoblos, kerta tersebut ditunjukkan kepada para awak media untuk diabadikan.
Setelah itu, Sudjiatmi yang terdaftar dengan nomor urut Daftar Pemilih Tetap (DPT) 203 pun langsung meletakkan kertas tersebut di atas bantalan. Sebelum mecoblos, ia pun terlihat membaca lafal Bismillah. Tak sampai satu menit di belakang bilik suara, Sudjiatmi langsung menuju kotak suara dan diakhiri dengan mencelupkan jari ke tinta.
Nyoblos di TPS Manahan Solo, Ibunda Jokowi Hanya Lempar Senyum
Sudjiatmi datang ke TPS yang terletak di sebelah utara Stadion Manahan Solo dengan ditemani anak perempuannya.
diperbarui 09 Jul 2014, 09:31 WIBSudjiatmi datang ke TPS yang terletak di sebelah utara Stadion Manahan Solo dengan ditemani anak perempuannya.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kapolda Metro Jaya Ingatkan Personel Jaga Netralitas saat Amankan TPS Pilkada Serentak 2024
Cara Cerdas Menjaga Masakan Bersantan Tetap Segar Sepanjang Hari
Ivar jenner, Justin Bubner, Rafael Struick Siap Berlaga di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024
Manfaatkan Sisa Lahan, Begini Perjuangan Hidup Pengungsi Palestina di Gaza
Menkum Kaji Pemulangan Napi Bali Nine ke Australia
Permintaan Asosiasi Blockchain AS pada 100 Hari Pemerintahan Donald Trump
Sempat Diisukan Tutup SPBU, Shell Ternyata Masuk Daftar Perusahaan Paling Berharga di Dunia
6 Potret Nadia Raisya di SCTV Awards 2024, Netizen Ramai Tag Marselino Ferdinan
Cara Praktis Pakai Google Find My Device untuk Cari Ponsel Android yang Hilang
Hanya Dosa Kecil, Apa Perlu Sholat Taubat? Ini Kata Buya Yahya
Profil Moon Gabi, Model dan Ibu dari Anak Jung Woo Sung
Daftar Pemain Abroad yang Dipanggil untuk Timnas Indonesia di ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, Idola Para Pencinta Bola Tanah Air