Nike Bakal Akhiri Kerjasama dengan MU

Nike tak mencapai kesepakatan dengan MU terkait nilai kontrak baru.

oleh Defri Saefullah diperbarui 09 Jul 2014, 21:18 WIB
Jersey MU untuk musim depan sudah bocor di media sosial.

Liputan6.com, Manchester: Sponsor apparel Manchester United (MU), Nike menegaskan bakal mengakhiri kerjasama 13 tahun dengan MU pada akhir musim ini. Berakhirnya kerjasama terjadi karena permintaan MU soal nilai kontrak tidak sesuai dengan harapan Nike.

MU saat ini dibayar 23,5 juta pound per tahun oleh Nike. Kabarnya, 20 kali juara Liga Inggris itu ingin meneken kontrak baru sebesar 70 juta pounds (Rp 1,4 Triliun) per musim.

"Manchester United adalah klub hebat dengan fans fanatik. Kami bangga bisa mensponsori mereka untuk 12 tahun terakhir dan kami akan terus mensponsori sampai akhir musim 2014/15. Kerjasama dengan klub atau Federasi harus menguntungkan dan syarat-syarat untuk kontrak baru tidak mewakili keinginan pemegang saham kami. Kami akan jalani musim terakhir yang sukses dengan MU," bunyi pernyataan Nike seperti dilansir The Guardian.

MU berharap banyaknya penawaran dari Puma, Adidas dan Warrior bisa menaikkan nilai kerjasama dengan Nike. MU ingin kalahkan nilai sponsorship dengan klub-klub Liga Inggris lainnya.

Nike sebenarnya punya hak ekslusif untuk memperbarui kontrak tapi berakhir Juli tahun lalu. Di Liga Inggris, arsenal baru saja mengumumkan salah satu nilai sponsorship terbesar yaitu 30 juta pounds dengan Puma. Nah, MU ingin dua kali nilai itu.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya