Liputan6.com, Jakarta Peneliti di Inggris terus berupaya membantu pemerintah mengurangi angka penyandang obesitas. Salah satu di antaranya, menciptakan protein yang secara rasa dan tekstur, mirip dengan lemak. Sehingga, dapat mengurangi konsumsi lemak, sekali pun lemak yang ada di seporsi kue manis.
Didanai oleh the Engineering and Physical Sciences Research Council (EPSRC), tim dari Heriot-Watt University dan University of Edinburgh, berhasil menghasilkan protein yang dimodifikasi sehingga mudah terurai menjadi partikel kecil dan dapat meniru perilaku lemak selama pembuatan makanan.
"Hasilnya, bermanfaat besar untuk kesehatan masyarakat di London. Serta membantu NHS mengurangi beban biaya yang disebabkan oleh obesitas dan masalah kesehatan yang berkaitan dengan berat badan lainnya," kata Dosen Senior di School of Life Sciences, Dr Steve Euston, seperti dikutip Daily Mail, Jumat (11/7/2014)
Dengan mempelajari struktur dari kimia protein, lanjut Dr Steve, tim telah mengembangkan pemahaman yang lebih rinci, tentang bagaimana molekul ini berperilaku ketika dipanaskan atau mengalami proses manufaktur makanan lainnya. Sehingga, dapat digunakan sebagai pengganti lemak yang efektif.
Menurut Dr Steve, protein dapat memberikan pilihan yang lebih luas tentang makanan rendah lemak. Serta, dapat membantu para konsumen untuk makan makanan yang lebih sehat, dan mengurangi angka obesitas.
Peneliti Ciptakan Protein yang Mirip Lemak
Salah satu di antaranya, menciptakan protein yang secara rasa dan tekstur, mirip dengan lemak.
diperbarui 11 Jul 2014, 21:02 WIBSalah satu di antaranya, menciptakan protein yang secara rasa dan tekstur, mirip dengan lemak.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Agar Bakpao Lembut dan Empuk: Panduan Lengkap Membuat Bakpao Sempurna
Menaker Targetkan Pemda Tetapkan UMP 2025 Sebelum 25 Desember
Firhando Gumelar Minta Pendukung Kawal Penghitungan Suara Pilkada 2024
Buntut Penembakan Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Mahasiswa Unjuk Rasa Desak Usut Tambang Ilegal
VIDEO: Viral Video Longsor Tanah dan Batu dari Tambang Emas Gunung Tumpang
Daftar 11 Hewan Peliharaan dengan Umur Terpendek, Ada Milikmu?
Cara Mengatasi Darah Tinggi: Panduan Lengkap untuk Menurunkan Tekanan Darah
Makgeolli Terbuat dari Apa: Mengenal Minuman Tradisional Korea yang Memikat
Pramono-Rano Siap Gandeng Dharma Pongrekun Bangun Jakarta 5 Tahun ke Depan
VIDEO: Berebut Suara, Dua Kelompok Pendukung Peserta Pilbup Puncak Jaya Bentrok
6 Film Musikal yang Wajib Ditonton untuk Pecinta Musik dan Drama
VIDEO: Viral Buaya 2,5 Meter Muncul Dan Buat Panik Warga di Kota Yogyakarta