Liputan6.com, Jakarta Kehidupan para mantan atlet di Indonesia begitu memprihatinkan. Mulai kurangnya kesejahteraan hingga hidup dibawah garis kemiskinan merupakan realita nyata yang terlihat pada sosok pahlawan bangsa di dunia olahraga.
"Kehidupan para mantan atlet itu seperti nggak tersentuh, padahal jasa mereka mengharumkan nama bangsa sudah nggak terhitung lagi. Luar biasa banyaknya," ucap Sys NS saat ditemui disela-sela buka puasa bersama Yayasan Olahraga Indonesia bersama mantan atlet dan anak-anak yatim piatu di Jakarta, baru-baru ini.
Perhatian pemerintah, dikatakan Sys, terhadap kehidupan para atlet masih minim. "Fasilitas yang diberikan pemerintah bagi para atlet selalu kurang, misal mantan atlet dapat uang, itu langsung diserbu debt collector karena hutangnya banyak," kata Sys mencontohkan.
"Mereka dipuja-puja waktu juara, begitu nggak juara lagi dilepeh. Salahnya di mana, manajemen. Harusnya ada manajemen yang mengatur keuangan mereka, kesejahteraan mereka supaya pas pensiun nggak hidup memprihatinkan," pinta Sys.
Hal yang sama diutarakan pesinetron Ferry Ardiansyah. Ia setuju jika pemerintah ikut memberikan kontribusi bagi kehidupan para atlet saat menjalani masa pensiun.
"Lembaga yang dikelola pemerintah tidak cukup memberikan effort yang cukup baik untuk para atlet. Mudah-mudahan mereka semua mau mendengar dan melihat fakta ini supaya para atlet tak lagi hidup susah di saat mereka pensiun dan selesai memberikan prestasi terbaik untuk bangsa Indonesia," tutup dia.(Gie/Mer)
Sys NS Beri Perhatian Pada Masa Depan Mantan Atlet
Kehidupan para mantan atlet di Indonesia begitu memprihatinkan. Mulai kurangnya kesejahteraan hingga hidup dibawah garis kemiskinan.
diperbarui 11 Jul 2014, 12:30 WIB"Kalau ditanya siapa orangnya yang mampu membenahi bangsa, Jokowi cocok, cocoknya cocok banget," tutur Sys NS.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanggapi Kunjungan Prabowo ke Luar Negeri, Dino Patti Djalal: Indonesia Siap Jadi Pemain di Kancah Internasional
Platyhelminthes Adalah Hewan yang Seperti Apa? Ciri, Klasifikasi, dan Peran Ekologisnya
Mimpi di Antup Tawon: Makna, Tafsir, dan Kode Alam
HUT ke-16 Kota Tangerang Selatan, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Tangsel
Cek Fakta: Tidak Benar Korban Perundungan Siswa SMP 3 Gowa dalam Video Ini Meninggal Dunia
7 Potret SUV Mewah Ucok Baba Berdesain Khusus, Pemberian Raffi Ahmad
Klasemen Liga Champions 2024/2025 Jelang Matchday 5: Raksasa Eropa Melempem
ADB Bahas Kelanjutan Bantuan Pembangunan IKN
Momen Pilkada Serentak 2024, LRT Jabodebek Terapkan Pola dan Tarif Akhir Pekan
VIDEO: Viral Pengendara Mobil Mewah Bantu Dorong Pick Up Mogok, Banjir Pujian Warganet
Agensi Jung Woo Sung Minta Fans Tidak Berspekulasi Berlebihan, Buntut Munculnya Aneka Rumor soal Sang Aktor
Tips Mengatur Keuangan Pribadi yang Baik, Perlukah Konsul dengan Ahli Keuangan?