Liputan6.com, Denpasar - PT PLN (Persero) menyatakan pemadaman listrik di Bali terjadi akibat adanya gangguan transmisi saluran udara tegangan tinggi (SUTT) Situbondo-Banyuwangi pada pukul 20.49 WITA.
Gangguan itu menyebabkan kabel laut Jawa Bali tidak dapat menyalurkan listrik dari Jawa secara tiba-tiba sebesar 234,5 megawatt (MW). Terputusnya pasokan listrik dari Jawa membuat Bali langsung gelap gulita.
"Akibatnya terjadi ketidakseimbangan sistem kelistrikan di Bali. Sebagian daerah padam karena daya yang ada tidak mencukupi," ungkap General Manager PLN Bali, Syamsul Huda saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (12/7/2014).
Berdasarkan informasi sementara yang diperoleh, gangguan pada transmisi Situbondo disebabkan adanya hujan deras di wilayah tersebut. "Saya belum dapat informasi pasti. Tapi sementara karena hujan deras. Itu yang menyebabkan listrik Bali yang aman hilang secara tiba-tiba," kata dia.
Sementara itu, Manajer Senior Komunikasi Korporat PLN Bambang Dwiyanto menuturkan, PLN telah melakukan penanganan atas gangguan tersebut. Pada pukul 21.20 WITA, beban mulai dinormalkan secara bertahap.
"Padam listrik di Bali malam hari ini murni krn gangguan teknis, Beban dinormalkan bertahap," tuturnya.
Advertisement
Atas ketidaknyamanan tersebut PLN meminta maaf kepada masyarakat. "Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Progres penormalan akan kami sampaikan," pungkasnya. (Dewi Divianta/Ndw)
Baca Juga