Liputan6.com, Monaco - Pada ajang Piala Dunia 2014, tim nasional (timnas) Kolombia sukses mencatatkan prestasi masuk ke babak 8 besar. Meskipun harus kandas di tengah kompetisi, penyerang mereka, James Rodriguez akhirnya dinobatkan sebagai peraih Golden Boot.
Di balik gerak kakinya yang cekatan, lantas apa yang dipilih oleh tangan gesit Rodriguez untuk berkendara? Tampil sederhana, James nyatanya memilih BMW Seri 3 untuk aktivitasnya sehari-hari.
BMW Seri 3 sendiri adalah sedan kompak terlaris yang pernah diproduksi BMW. Varian ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1975 lalu. Sedangkan BMW Seri 3 yang dimiliki oleh James Rodriguez adalah generasi BMW Seri 3 ke-5 yang diproduksi antara tahun 2005 sampai 2011.
Sedan ini mengusung dua pilihan mesin. Empat silinder berkapasitas 2,0 liter yang mampu menghasilkan tenaga 180 horse power (HP) dan enam silinder berkapasitas 3,0 liter yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 300 HP. BMW Seri 3 seluruhnya menggunakan penggerak roda belakang.
BMW Seri 3 mampu berakselerasi dari kecepatan diam hingga 100 km/jam dalam waktu 5,3 detik. Sementara itu, untuk alasan keamanan, kecepatan maksimalnya dibatasi BMW di 250 km/jam.
Mengintip Mobil Sang Peraih Golden Boot Piala Dunia 2014
BMW Seri 3 yang dimiliki oleh James Rodriguez adalah generasi ke-5 dan diproduksi antara tahun 2005 sampai 2011.
diperbarui 14 Jul 2014, 13:42 WIBBMW Seri 3 yang dimiliki oleh James Rodriguez ini adalah generasi Seri 3 ke-5 yang diproduksi antara tahun 2005 sampai 2011.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami RAV Endpoint Protection: Keamanan Komprehensif untuk Perangkat Anda
Tradisi Khofifah Ziarah Kubur ke Makam Orang Tua di Hari Pencoblosan Tiap Ikut Pilgub Jatim
Quick Count Pilkada 2024, Simak Langsung Melalui Link Ini
Anies Baswedan Gestur 3 Jari Saat Nyoblos di Lebak Bulus: Kita Ingin Jakarta Menyala
Pilkada 2024 Digelar Serentak Hari Ini, Warganet: Jangan Lupa Nyoblos di TPS
Pramono Anung Ngaku Tidur Nyenyak Sebelum Pencoblosan
Ditemani Istri dan Anaknya, Pramono Anung Gunakan Hak Pilihnya di TPS 046 Cipete Selatan
Harga Emas Antam Naik Rp 5.000 di Hari Pilkada Serentak, Cek Daftarnya
Prabowo Nyoblos Pilkada Jawa Barat di TPS 008 Bojong Koneng
BRI Beri Akses Pembiayaan dan Pendampingan bagi UMKM di Merauke
Infografis 5 Provinsi Potensi Kerawanan Tinggi Saat Pilkada 2024 dan Lokasi TPS Prabowo, Gibran, Megawati Serta Jokowi
Kumpulan Hoaks Seputar Kecelakaan Transportasi, dari Kapal Laut sampai Kereta Cepat