Ada Ending Tambahan di Dawn Of The Planet Of The Apes?

Bagian akhir Dawn Of The Planet Of The Apes ternyata memiliki sentuhan yang terinspirasi dari film-film garapan Marvel Studios

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 14 Jul 2014, 14:50 WIB
Bagian akhir Dawn Of The Planet Of The Apes ternyata memiliki sentuhan yang terinspirasi dari film-film garapan Marvel Studios

Liputan6.com, Los Angeles Ditayangkannya Dawn Of The Planet Of The Apes di bioskop-bioskop seluruh dunia, tentunya menambah kegembiraan fans franchise Planet Of The Apes yang sarat akan nuansa laga dan fiksi ilmiah di dalamnya.

Bagi yang sudah menyaksikan Dawn Of The Planet Of The Apes, tentunya berdecak kagum dengan cerita serta konflik yang membuat siapapun bakal teringat beberapa momen istimewa.

Dilansir dari Comicbook.com, Jumat (11/7/2014), dikabarkan bahwa film arahan Matt Reeves ini ternyata memiliki sentuhan dari film-film garapan Marvel Studios seperti The Iron Man, The Avengers, dan sebagainya.

Foto dok. Liputan6.com


Inspirasi dari Marvel Studios kabarnya bisa disimak di bagian akhir film, setelah nama-nama kru ditampilkan. Diinformasikan bahwa adegan tambahan yang dimaksud adalah adanya suara kera kehabisan nafas yang diredam dan seolah sedang bergeser di antara reruntuhan.

Diduga, adegan tersebut menyiratkan bahwa salah satu karakter dalam film ternyata masih hidup setelah dijatuhkan oleh tokoh lain. Sehingga, penonton bisa berspekulasi mengenai kehadiran sang karakter di film selanjutnya yang sudah dianggap tewas.

Foto dok. Liputan6.com


Lantas siapa karakter yang dianggap tewas tersebut? Ada baiknya jika Anda menonton film ini di bioskop-bioskop kesayangan hingga selesai jika ingin mengetahuinya lebih lanjut. Dawn of the Planet of the Apes sudah meluncur serempak mulai 11 Juli 2014.(Rul/Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya