Terancam Cerai, Beyonce dan Jay Z Minta Nasehat Perkawinan?

Beyonce dan Jay Z ingin mempertahankan rumah tangganya demi buah hati mereka, Blue Ivy.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 14 Jul 2014, 16:30 WIB
timeinc.net/people

Liputan6.com, Los Angeles Rumah tangga pasangan selebriti Beyonce dan Jay Z dikabarkan tengah bermasalah. Apalagi, saat menggelar tur musiknya, On The Run, Beyonce sengaja mengganti sepenggal lirik dari single Resentment.

Dilaporkan Femalefirst, Senin (14/7/2014), keduanya telah melakukan sesi konseling perkawinan secara online dengan terapis mereka ketika menjalankan tur musiknya.

Beyonce dan Jay Z menjalani konseling melalui program video-chat Skype, untuk menjaga hubungan mereka semakin kuat. "Mungkin terdengar drastis terapi di Amerika terutama, konseling adalah prosedur yang cukup standar," ungkap seorang sumber.

"Mereka sudah mengenal terapis itu sejak lama dan mencoba untuk memiliki sesi mingguan untuk menjaga komunikasi yang terbuka dan pastikan tidak ada kesalahpahaman," tambahnya.

Penyanyi yang menikah pada 2008 lalu telah diganggu rumor perselingkuhan dalam beberapa bulan terakhir. Dalam sesi konseling itu dikatakan tentang mempertahankan kebahagiaan dalam hubungan mereka demi putri mereka yang berusia dua tahun.

Sumber itu menambahkan kepada surat kabar Daily Mirror, "Ini tentang pemeliharaan daripada mencoba untuk memperbaiki apapun yang sangat salah. Mereka berdua senang, dan putri mereka, Blue Ivy, tetap menjadi prioritas mutlak mereka." (Mer/Ade)

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya