Tak Hanya Wanita, Pria pun Senang Pura-pura Orgasme

Ditemukan bahwa pria memiliki sifat yang hampir sama dengan wanita, yaitu 30 persen diketahui berpura-pura orgasme.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 15 Jul 2014, 21:00 WIB
Ditemukan bahwa pria memiliki sifat yang hampir sama dengan wanita, yaitu 30 persen diketahui berpura-pura orgasme.

Liputan6.com, Jakarta Sejak lama kaum Hawa dikenal sebagai mahluk yang penuh drama dalam kehidupan seksnya. Pura-pura sakit kepala ketika suasana hati sedang tidak baik dan pura-pura orgasme untuk berbagai macam alasan. Dan, selama ini, sejumlah orang berpendapat bahwa kaum Adam jauh lebih terbuka tentang kehidupan seksnya.

Ternyata, dari sebuah studi terbaru yang dilakukan Time Out, ditemukan bahwa pria memiliki sifat yang hampir sama dengan wanita, 30 persen diketahui berpura-pura orgasme. Penelitian ini dilakukan terhadap sejumlah pria di New York, Amerika Serikat.

Hasil penelitian ini pun diperkuat dari survei terbaru dari University of Kansas, yang dilakukan secara terpisah. Dari hasil pelaporan, diketahui sejumlah pria memberikan alasan yang sama untuk berpura-pura orgasme bahwa orgasme pasangannya sudah dekat, sehingga mereka merasa berada di bawah tekanan yang cukup klimaks.

Sebelum penelitian ini dilakukan, setahun lalu, seorang Profesor Urologi dari Harvard University, Dr Abraham Morgentaler telah lebih dulu menerbitkan sebuah buku terkait masalah tersebut, dengan judul `Why Men Fake It: The Totally Unexpected Truth About Men and Sex`. Menurut Abraham, buku itu menceritakan pengalaman panjang dalam mengobati masalah seksual pada pria.

Abraham menjelaskan, kondisi berpura-pura orgasme terjadi karena selama ini citra (image) dari seorang pria selalu tentang seks, yang membuat mereka pada akhirnya merasa di bawah tekanan untuk melakukan hubungan seks, bahkan di saat mereka tidak menginginkannya.

"Dalam pikiran mereka, berpura-pura orgasme sebenarnya adalah bentuk dari sebuah kebaikan. Di satu sisi, mereka membiarkan orang lain tahu bahwa mereka telah melakukan pekerjaan cukup baik," kata Abraham seperti dilansir laman Daily Mail, Selasa (15/7/2014)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya