Liputan6.com, Makassar - PT Pelni Makassar memprediksi kenaikan hingga 15 persen jumlah penumpang, pada arus mudik lebaran 2014. Pada tahun 2013 lalu, jumlah penumpang mencapai 150 ribu orang penumpang.
Manager Usaha PT Pelni Makassar Adluwiyanto mengatakan, kenaikan jumlah penumpang tahun ini diprediksi naik sekitar 15 persen atau menjadi 172 ribu penumpang. Lantaran harga tiket angkutan laut jauh lebih murah.
"Penumpang beralih ke armada laut karena harga tiket pesawat melambung menjelang Idul Fitri," kata Adluwiyanto, Selasa (15/7/2014).
Dengan peningkatan jumlah penumpang di tahun ini, Adluwiyanto mengimbau agar calon penumpang membeli tiket pada agen yang resmi atau loket yang disiapkan pihak pelabuhan. Termasuk dengan memanfaatkan layanan sistem online.
"Sebaiknya calon penumpang membeli tiket di loket atau agen yang resmi untuk menghindari hal tidak diinginkan," ungkapnya.
"Lonjakan akan mulai terlihat pada H-15 dari hari normal, penambahan penumpang diperkirakan mencapai 25,4 ribu orang dari jumlah penumpang tahun lalu pada periode yang sama, yakni sekitar 84 ribu orang," sambung Adluwiyanto.
Sementara, salah satu penumpang tujuan Nusa Tenggara Barat (NTB) Apriyanto mengaku, melakukan mudik lebih awal agar tidak desak-desakan seperti kerap terjadi pada H-5. Selain itu dirinya juga masih memiliki waktu lebih banyak berkumpul bersama keluarga.
"Iya saya memilih mudik lebih awal karena seperti tahun-tahun sebelumnya, kita selalu desak-desakan. Kalau mudik lebih cepat bisa lebih lama bersama keluarga," ucap Apriyanto yang merupakan mahasiswa di salah satu universitas di Makassar.
Tiket Murah, Pelni Makassar Prediksi Kenaikan Penumpang 15 Persen
Dengan peningkatan jumlah penumpang di tahun ini, Adluwiyanto mengimbau agar calon penumpang membeli tiket pada agen yang resmi.
diperbarui 15 Jul 2014, 11:41 WIBIlustrasi (Istimewa)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mendadak KH Mahrus Ali Lirboyo Batalkan Penerbangan karena Pesawat Bau Mayit, Kisah Karomah Wali
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Bakti Sosial Serentak di Seluruh Indonesia
Pesan Prabowo Usai Helatan Pilkada 2024: Kalau Kalah, Mendukung yang Menang
Jejak Diplomasi Sultan Hamengkubuwono IX, Antara Tradisi dan Kemerdekaan
Kontaminasi Bakteri Hancurkan Misi Asteroid Ryugu
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City
Peta Politik Parpol Pilkada 2024, KIM Plus Menang Telak atas PDIP?
Sejarah Singkat Museum Gedong Kirtya di Buleleng
Insiden Handball Kiper Manchester United Jadi Kontroversi, Kapten Bodo/Glimt Bocorkan Perbincangan Wasit
Cara Membuat Asinan Rambutan yang Segar dan Lezat