Liputan6.com, Jakarta - Samsung kembali menggempur pasar tablet Tanah Air dengan produk terbarunya, Galaxy Tab S. Tablet dengan ukuran 8,4 dan 10,5 inci ini sebelumnya telah diluncurkan secara global pada 12 Juni 2014.
Diungkapkan Vice President IM Business PT Samsung Electronics Indonesia, Andreas Rompies, Galaxy Tab S semakin mengokohkan posisi Samsung yang menguasai lebih dari 50 persen pasar tablet Indonesia.
"Kami tidak pernah berhenti berinovasi dan akan terus mendengarkan keinginan konsumen. Hingga akhirnya, semua itu kami tuangkan ke produk inovatif kami," kata Andreas dalam acara peluncuran Galaxy Tab S di Ritz Carlton Hotel, Mega Kuningan, Jakarta, Rabu (16/7/2014).
Andreas mengklaim, tablet ini bisa menjadi perangkat pribadi yang menyuguhkan pengalaman visual dan hiburan yang baik melalui kualitas layar Super AMOLED WQXGA. Galaxy Tab S dilengkapi dengan fitur tambahan teknologi layar yaitu Adaptive Display, yang bisa menyesuaikan tingkat saturasi dan ketajaman warna.
Fitur pendukung lainnya termasuk AMOLED Cinema dan AMOLED Photo. Selain itu, tablet ini juga didukung dengan beragam konten lokal dan global, di antaranya S Lime, S Air, dan Galaxy Gift Indonesia.
Pada kesempatan yang sama, Product Marketing Senior Manager Samsung Mobile, Selvia Gofar, menuturkan bahwa Galaxy Tab S memiliki empat keunggulan yaitu dari segi layar, desain yang tipis dan ringan, konektivitas, dan keamanan. "Untuk tahap awal Galaxy Tab S versi LTE akan dipasarkan terlebih dahulu, sedangkan versi WiFi menyusul," sambungnya.
Adapun spesifikasi dua versi Galaxy Tab S ini antara lain didukung sistem operasi (OS) Android 4.4 KitKat, kamera utama 8 megapiksel (MP), kamera depan 2 MP, RAM 3 GB, memori internal 16 GB, serta slot untuk microSD hingga kapasitas 128 GB.
Mengenai harganya, Galaxy Tab S 8,4 inci dibanderol Rp 5,9 juta dan versi 10,5 inci dengan harga Rp 6,9 juta. "Kami akan jual tablet ini di seluruh channel distribusi kami yang ada," ungkap Selvia.
Samsung Galaxy Tab S Masuk Indonesia, Berapa Harganya?
"Untuk tahap awal Galaxy Tab S versi LTE akan dipasarkan terlebih dahulu, sedangkan versi WiFi menyusul."
diperbarui 16 Jul 2014, 17:09 WIBPeluncuran Samsung Galaxy Tab S (Liputan6.com/Andina Librianty)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Raffi Ahmad Unggah Surat Dukungan Prabowo ke RK-Suswono di Pilkada Jakarta, Ini Kata Gerindra
Menaker Mau Bentuk Satgas Anti PHK, Bisa Apa?
Truk Tronton Tabrak Sejumlah Kendaraan di Slipi, Satu Orang Meninggal
Permendag No 27 Tahun 2024 Jadi Andalan Baru Mendag Cegah Impor Ilegal
VIDEO: TPS Prabowo Bersolek, Puluhan TNI dan Polisi Jaga Ketat
Cara Bikin Bakso Ayam yang Lezat dan Kenyal
Istri Malas Sholat Fardhu, Bolehkah Suami Talak Cerai? Simak Kata Buya Yahya
Cara Menstabilkan Gula Darah, Nasi Dingin dan Kandungan Pati Resisten untuk Lebih Aman Bagi Penderita Diabetes
Rian d'Masiv Trauma Usai Mengalami Insiden Kena Sembur Api Saat Manggung
Cara Buat Kue Bawang Renyah dan Gurih untuk Camilan Lebaran
Tips Menghadapi Ujian Semester yang Efektif untuk Meraih Hasil Maksimal
Krisdayanti Maju di Pilkada Kota Batu 2024, Dapat Dukungan Penuh Keluarga hingga Menantu