Liputan6.com, Jakarta Jika biasanya Ramadan menjadi berkah bagi para penyanyi untuk mengisi acara, hal sebaliknya justru dialami Fitri Carlina. Pedangdut 27 tahun itu malah mengalami paceklik di bulan penuh berkah ini. Padahal, tahun lalu pelantun ABG Tua itu menjadi langganan manggung hampir di setiap stasiun televisi.
"Bulan Ramadan ini beda, karena Ramadan sebelumnya banyak mengisi di tv dan ada kegiatan off air di daerah. Tapi nggak apa-apa, pasti ada berkah dan rezeki lain," kata Fitri Carlina di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (17/7/2014).
Kekasih pilot bernama Hendrawan Sumendap ini hanya mengisi beberapa panggung dangdut di beberapa kota saja. Meski begitu, Fitri tetap mensyukurinya.
"Walau hanya sedikit, tapi ada kerjaan juga di luar kota. Sekarang juga ada acara di tv tapi di-reschedule. Ya disyukuri saja," ujarnya.
Dara kelahiran 29 Mei 1987 itu menganggap sepinya job manggung saat ini sebagai berkah tersendiri. Apalagi, dengan begitu dirinya dapat lebih dekat dengan keluarganya.
"Tapi karena itu, jadi bisa ke sini deh kumpul dengan keluarga untuk buka puasa bersama. Kesempatan kumpul-kumpul seperti ini kan memang hal yang langka ya," pungkas Fitri.(Ras/Mer)
Sepi <i>Job</i>, Fitri Carlina Bersyukur
Jika biasanya Ramadan menjadi berkah bagi para penyanyi untuk mengisi acara, hal sebaliknya justru dialami Fitri Carlina.
diperbarui 18 Jul 2014, 11:50 WIBWarna bibir yang merah merona sedana dengan gaun merah nya (Liputan6.com/Panji Diksana)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Sementara Pilkada Jakarta 2024, Tiga Lembaga Survei Terpercaya Lakukan Hitung Cepat tapi KPU Jakarta Tidak
Harapan Ridwan Kamil Usai Nyoblos di Bandung: Ingin Gubernur Jabar Terpilih Lanjutkan Kerja dan Prestasinya
Kata Sambung Adalah: Pengertian, Jenis, dan Contoh Penggunaannya dalam Kalimat
Persembahan Penutup Merdi Sihombing di Pameran The Flying Cloth, Hidupkan Kembali Koleksi yang Mewarnai Panggung Fesyen Prestisius
Momen Kun Wardana Tampil Percaya Diri pada Hari Pilkada Jakarta 2024, Datang ke TPS Bareng Istri dan Klaim Lumbung Suaranya Banyak
VIDEO: Tri Rismaharini Terkejut Lihat Linmas Pingsan saat Berjaga di TPS
AS Banjir Investasi USD 1 Triliun di Era Joe Biden
7 Resep Cilok Sederhana yang Mudah Dibuat di Rumah, Empuk dan Kenyal
VIDEO: Ketum PAN Zulkifli Hasan Tak Terbuka Siapa yang Dicoblosnya, Meski PAN Bagian dari Koalisi Indonesia Maju
Pahami Ketentuan Mengqadha Sholat bagi Wanita saat dan setelah Haid, Muslimah Wajib Tahu!
Yessy Gusman Spill Pilihannya di Pilkada Jakarta 2024, Berharap Keadilan dan Netralitas KPU
Jihan Nurlela Nyoblos di TPS Pahoman, Optimis Menang Pilkada Lampung