Liputan6.com, Jakarta - Gitaris band Slank Abdee Negara tampil menghibur warga Jakarta yang berkumpul di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat. Selain menyambut kemenangan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) dalam Pilpres 2014, ia juga mengajak masyarakat Indonesia bersatu lewat lantunan lagu Salam 3 Jari.
"Ayo salam 3 jari, mari jaga persatuan RI," seru Abdee sebelum melantunkan lagu, Jakarta, Rabu (23/7/2014).
Belum selesai melantunkan lagu Salam 3 Jari, presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) hadir di lokasi tersebut. Spontan, warga pun terkejut sembari mengangkat tangan dan mengacungkan salam 3 jari. Ia tersenyum dan menyalami warga yang berebut bersalaman, meski penjagaan cukup ketat.
Pada kesempatan ini, Abdee mengatakan, Jokowi sudah menang tapi perjuangan belum selesai dan saatnya melaksanakan Revolusi Mental. "Tepuk tangan buat kita semua dan salam 3 jari. Kemarin salam 2 jari, sekarang 3 jari. Kemarin kita harus menang, sekarang saatnya Revolusi Mental," tegas dia.
Abdee juga menuturkan, setelah puluhan tahun menanti, akhirnya ada harapan yang bisa diraih bersama Jokowi. Hal itu bisa dilakukan karena semua masyarakat percaya dan bersedia berjuang bersama-sama.
"Saya terus terang ada beberapa teman bertemu saya dan ada yang umur di atas 60 tahun. Mereka bilang berterima kasih karena masih hidup dan melihat Indonesia lebih baik," pungkas Abdee.
Hasil rekapitulasi nasional dari 33 provinsi dan luar negeri, pasangan capres Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) menang dengan perolehan suara 70.997.883 atau 53,15%. Sedangkan pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mendapatkan suara 62.576.444 atau 46,85%. Selisih perolehan keduanya sebesar 8.421.389 suara atau 6,3%.
Baca juga:
Di Mana Hatta Saat Prabowo Tolak Pilpres?
Jokowi Presiden, Pengamanan Pintu Masuk Kota Solo Diperketat
KPU: 3x24 Jam Tak Ada Gugatan ke MK, Jokowi Presiden Sudah Final
(Sss)
Advertisement