Anas: Gara-gara Abang Ruhut, Jokowi Menang

Anas berpapasan dengan Ruhut dalam persidangan kasus Hambalang. Ruhut menjadi saksi untuk Anas.

oleh Oscar Ferri diperbarui 24 Jul 2014, 12:35 WIB
Ruhut Sitompul (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Jakarta - Sidang kasus dugaan penerimaan hadiah atau gratifikasi proyek Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang, Bogor, Jawa Barat dan proyek lainnya serta pencucian uang dengan terdakwa Anas Urbaningrum kembali digelar. Dengan agenda mendengarkan keterangan sejumlah saksi.

Salah satu saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) adalah Anggota DPR Ruhut Sitompul. Sebelum digelarnya sidang, Ruhut sendiri sempat bertemu dengan Anas yang baru saja turun dari mobil tahanan di Gedung Tipikor, Jakarta, Kamis (24/7/2014) siang. Mereka pun sempat saling menyapa.

"Eh ada Bang Poltak," ujar Anas menyebut sapaan akrab Ruhut. Usai saling sapa, keduanya menyempatkan berjabat tangan dan cipika-cipiki.

Di sela-sela itu, Anas spontan menyinggung soal Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 yang baru saja digelar. Ia menyebut Joko Widodo alias Jokowi yang berpasangan dengan Jusuf Kalla berhasil menang Pilpres lantaran Ruhut mendukungnya.

"Gara-gara Abang (Ruhut), Jokowi menang," kata Anas sembari tertawa.

Mendengar hal itu, Ruhut balik bertanya Anas apakah memang memilih Jokowi dalam Pilpres atau tidak.

"Jokowi juga?" ucap Ruhut yang juga Juru Bicara Partai Demokrat ini.

"Saya kan tidak punya hak suara, Pak," kata Anas pelan menjawab.

Tidak lama kemudian, Anas langsung menuju lantai 2 Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Sejauh ini, sidang belum juga digelar.

Diketahui, selain Ruhut Sitompul, pihak lain yang dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan Anas, yaitu politisi Partai Demokrat, Mirwan Amir, dan Saan Mustopha serta petinggi PT CV Rifa Medika, Lisa Lukitawati. (Yus)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya