Liputan6.com, Jakarta - Bulan suci Ramadan sudah memasuki minggu terakhir dan umat muslim segera menyongsong perayaan Idul Fitri. Untuk menentukan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1435 H, Kementerian Agama berencana akan menggelar sidang isbat pada Minggu 27 Juli 2014.
"Sidang isbat insya Allah akan kita gelar 27 Juli Sore," kata Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin usai berbuka puasa bersama di kediamannya, Jalan Widya Chandra, Jakarta, Jumat (25/7/2014).
Dengan adanya perbedaan penentuan 1 Ramadan kemarin dengan Muhammadiyah, Lukman berharap agar penentuan 1 Syawal nanti bisa serentak di seluruh Indonesia.
"Kita tunggu saja sampai sidang isbat ya. Tapi mudah-mudahan tidak (berbeda)," tambah Lukman.
Sebelumnya, menjelang awal Ramadan lalu, Kemenag tak lagi menyiarkan secara langsung jalannya sidang isbat (penetapan) awal Ramadan 1435 H/2014 M. Termasuk sidang isbat awal Syawal seperti tahun-tahun sebelumnya.
Siaran langsung hanya untuk hasil sidangnya saja. Jadi proses jalannya sidang tak dapat dilakukan secara langsung lagi seperti tahun lalu.
Lukman Hakim sebelumnya menginformasikan kementerian yang dipimpinnya siap menggelar sidang isbat. Hanya kemungkinan proses jalannya sidang tahun ini tidak akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi.
"Saya kira tidak perlu disiarkan langsung proses jalannya sidang. Cukup hasilnya saja yang disiarkan langsung," katanya.
Tentukan Lebaran, Kemenag Gelar Sidang Isbat 27 Juli
Menag Lukman Hakim berharap agar penentuan 1 Syawal nanti bisa serentak di seluruh Indonesia.
diperbarui 25 Jul 2014, 22:14 WIBLukman Hakim Saifuddin (Antara Foto)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kalah di Quick Count Pilgub Banten, Kubu Airin Sebut Banyak Kecurangan dan Intimidasi
Cara Jepang Atasi Limbah Minyak Goreng Jadi Tren Baru Rumah Tangga
Cara Praktis Menghilangkan Bau Kulkas dengan Bahan Alami yang Jarang Diketahui
Natalius Pigai Sebut Komnas HAM Akan Bantu Selidiki Tewasnya Siswa Semarang di Tangan Polisi
Cara Seru Diet Tanpa Nasi dengan Menu Lezat yang Mudah Dibuat
Apa Penyebab Sakit Paru-Paru: Memahami Faktor Risiko dan Pencegahan
Menyesap Kopi Berkonsep Slow Bar Sambil Mengunjungi Ruang Senthong di Space Roastery 1890 Yogyakarta
Mengenal Pulau Mursala, Wisata Alam Indah yang Disebut Pernah Jadi Lokasi Film King Kong
Belum Lama Bergabung, Ruben Amorim Telah Ingkari Janji Pertamanya di Manchester United
Rahasia Diet Murah Meriah Dengan Bahan Dasar Telur
Studi Ungkap Anak Ber-IQ Tinggi Dapat Sembunyikan Gejala ADHD
Niacinamide Serum Untuk Apa: Manfaat dan Cara Penggunaan yang Tepat