Liputan6.com, Jakarta - Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas) merilis 116 Aksi Penuntasan Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II pada 100 hari terakhir. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan tak luput dari pekerjaan rumah (PR) prioritas yang diharapkan dapat selesai paling lambat 10 Oktober 2014.
Dari data Bappenas yang diterima Liputan6.com, seperti ditulis Minggu (27/7/2014), Kementerian di bawah kepemimpinan Armida Alisjahbana ini menyusun enam aksi penuntasan bagi Dahlan Iskan.
Keenam aksi itu, antara lain :
1. Tersusunnya rekomendasi untuk konsolidasi BUMN-BUMN di sektor energi, seperti PT Pertamina (Persero), PT Perusahaan Gas Negara Tbk, PT PLN (Persero) dan BUMN pertambangan. Aksi ini ditargetkan tuntas pada 10 Oktober 2014.
2. Terselesaikannya skema bisnis dan studi kelayakan (feasibility study/FS) pembangunan Floating Storage and Receiving Unit (FSRU) Jawa Tengah. Tenggat waktu PR ini pada 10 Oktober 2014.
3. Penyelesaian pembangunan FSRU Lampung yang harus diputuskan pada 17 September 2014.
4. Memulai commisioning pembangunan revitalisasi kilang LNG Arun dan Pipa Arun-
Belawan pada 17 September 2014
5. Penerbitan Peraturan Pemerintah (PP) pembentukan dan beroperasinya holding
perusahaan BUMN Perkebunan dan Kehutanan pada 10 Oktober ini.
6. Penuntasan permasalahan PT Merpati Nusantara Airlines pada 10 Oktober 2014.
Sebelumnya, Kepala Bappenas, Armida Alisjahbana merinci, dari 116 aksi penuntasan tersebut, sebanyak 66 aksi merupakan tanggung jawab Kementerian Koordinator Perekonomian, 29 di bawah Kementerian Koordinator Kesejahteraan
Rakyat, dan 21 Kementerian Koordinator Politik, Hukum, Pertahanan dan Keamanan.
Dari catatannya, pekerjaan rumah paling banyak dilimpahkan pada Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sebanyak 10 aksi, lalu Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) ada 7 program, serta Kementerian BUMN. sebanyak 6 aksi. (Fik/Ahm)
Enam PR Menteri BUMN di 100 Hari Terakhir Pemerintahan
Enam aksi penuntasan itu mulai dari konsolidasi BUMN energi hingga menyelesaikan masalah Merpati.
diperbarui 27 Jul 2014, 08:30 WIB(Foto: Antara)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
4 Golongan Orang yang Dirindukan Surga, Bagaimana dengan Anda?
Inovasi Kejati NTT Lindungi Guru dari Kriminalisasi melalui Program Jaga Guru
Mencari Pemimpin Sumatera Barat yang Peduli Lingkungan
3 Pemain Manchester United yang Bakal Bersinar dengan Racikan 3-4-3 Ruben Amorim
Geger Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Puncak Gunung Es Beking Aparat?
Intip, Profil Paslon Pilgub Sulawesi Utara 2024 dan Partai Pengusungnya
Dampak Negatif Mie Instan pada Anak, Apa yang Harus Anda Ketahui
Kata Polisi soal Peluang Budi Arie Dipanggil Terkait Kasus Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi
Cara Tepat Menurunkan Demam Anak dengan Kompres dan Perawatan Lainnya
7 Menu Lezat Diet Telur untuk Turunkan Berat Badan dalam Seminggu
Ini Pemenang Aplikasi Pemesanan Perjalanan Terbaik di Asia versi World Travel Tech Awards 2024
Cara Efektif Mengatasi Diare pada Anak, Makanan yang Harus Ibu Berikan