Liputan6.com, Jakarta - Presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi menegaskan orang-orang yang mengisi kabinetnya nanti tidak asal pilih. Syarat untuk mengisi kabinetnya adalah orang profesional. Namun, anggota Timses Jokowi-JK, Poempida Hidayatullah menerangkan belum tentu sosok profesional berasal dari kalangan akademisi.
"Akademisi bisa jadi profesional nggak? Banyak akademisi nggak profesional. Korupsi muncul banyak juga dari para akademisi," ungkap Poempida di rumahnya, Jakarta, Selasa (29/7/2014).
Anggota Komisi IX DPR itu menuturkan, seringkali akademisi kurang bisa memimpin, meski pengetahuannya sangat mumpuni. Ia menjelaskan politisi di Gedung Parlemen Senayan yang terkadang lebih paham dengan masalah nasional.
"Kadang mereka paham teori, tapi praktik lapangan kurang memahami, tapi bukan berarti akademisi begitu semua. Jangan ada stereotype politisi buruk semua," tuturnya.
Sebelumnya, Jokowi menerangkan masih terus memikirkan siapa saja yang akan mengisi kabinetnya. Ia menegaskan, kabinetnya akan diisi oleh orang profesional dan profesional bisa saja berasal dari partai dan luar partai politik.
"Tadi sudah saya sampaikan, profesional itu bisa dari partai dan non partai. Banyak orang partai yang profesional juga, dan mereka sama saja," ungkapnya di rumah Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.
Jokowi menggarisbawahi, sampai saat ini terus melakukan identifikasi dan pemetaan siapa saja orang yang pantas jadi pengisi kabinetnya.
"Nanti dilihat kebutuhannya. Kita baru pemetaan, lalu identifikasi. Kalau sudah dipetakan, diidentifikasi, kelihatan baru kita cari siapa yang duduk di pos-pos itu. Mestinya kan begitu tahapannya, bukan asal comat-comot," terang Jokowi. (Mvi)
Poempida: Tidak Ada Jaminan Akademisi Pasti Profesional
Poempida menuturkan, seringkali akademisi kurang bisa memimpin, meski pengetahuannya sangat mumpuni.
diperbarui 29 Jul 2014, 14:54 WIB(Foto: Antara)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Trik agar Nasi Tidak Berair dan Kering Setelah Dimasak dengan Rice Cooker
Andra Soni Unggul dari Airin, Ini Hasil Quick Count Pilkada Banten 2024
Masa Reses Adalah: Fungsi, Tujuan, dan Pelaksanaannya di DPR/DPRD
Cara Membuat Kerupuk Nasi dengan Tepung Kanji: Panduan Lengkap
Hasil Quick Count Pilkada Bali 2024, Pasangan Koster-Giri Unggul
Rupiah Jadi Mata Uang Paling Perkasa di Asia Pagi Ini, Ini Buktinya
Dukung Pilkada Serentak 2024, PLN Icon Plus Berikan Layanan Konektivitas Andal
61 RT di Jakarta Terendam Banjir Usai Diguyur Hujan Rabu Kemarin 27 November 2024
Ridwan Kamil-Suswono Yakin Pilkada Jakarta 2 Putaran, Arief: Kita Akan Kerahkan Seluruh Kekuatan
Hasil Pilkada Maluku Utara 2024, Sherly Tjoanda Istri Mendiang Benny Laos Pimpin Perolehan Suara
7 Potret Pernikahan Mario Randy Anak Andy F Noya, Marlo Belum Mau Nyusul
Cara Menghilangkan Jerawat di Jidat: Panduan Lengkap dan Efektif