Atlet Kriket Inggris Diminta Copot Gelang Dukungan pada Palestina

Karena dianggap tak sesuai aturan berpakaian pertandingan internasional, Moeen Ali dimintap copot gelang dukungan pada Palestina.

oleh Bio In God Bless diperbarui 30 Jul 2014, 10:35 WIB
Foto: The Daily Mail

Liputan6.com, London emanasnya konflik Israel-Palestina kini sedang menjadi perhatian dunia, termasuk perhatian atlet kriket Inggris berdarah Pakistan, Moeen Ali. Menyatakan dukungannya kepada Palestina, Ali mengenakan dua gelang berwarna hitam dan putih yang bertuliskan `Save Gaza` dan `Free Palestine`.

Ali mengenakan gelang-gelang tersebut pada laga Test Cricket melawan tim India pada Senin (28/7/2014) di Southhampton, Inggris. Seperti dilansir dari The Telegraph, Rabu (30/7/2014), International Cricket Council (ICC) meminta Ali untuk tidak mengenakan gelang-gelang tersebut selama bertanding.

Juru bica ICC mengatakan “Peraturan ICC tentang pakaian dan peralatan tanding tak mengizinkan adanya barang-barang berisi pesan yang berkaitan dengan politik, agama, dan ras selama pertandingan internasional berlangsung”.

Foto dok. Liputan6.com

English Cricket Board (ECB) akan berupaya agar Ali tetap dapat memakai gelang-gelang tersebut. ICC menjelaskan bahwa aksi Ali mengenakan gelang-gelang tersebut sedang dianalisis dan aksi Ali tersebut dapat dianggap sebagai pelanggaran cara berpakaian.

Foto dok. Liputan6.com

ECB menyatakan bahwa jika aksi Ali tersebut ditindaklanjuti, mereka akan berargumen bahwa aksi yang Ali lakukan bukanlah membuat pernyataan politik melainkan pernyataan kemanusiaan.

Bentuk dukungan lain dari Ali terhadap Palestina dapat dilihat pada foto yang diunggah Ummah Welfare Trust. Pada foto tersebut tampak Ali sedang memegang wadah amal. Ali membantu organisasi tersebut untuk menggalang dana bagi korban konflik di Gaza.

Foto dok. Liputan6.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya