Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengisyaratkan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk akan menjadi dua bank terbesar di Indonesia.
Dengan demikian,jumlah empat bank yang dimiliki pemerintah yaitu Bank Mandiri, BRI, BNI dan BTN akan lebih disederhanakan di masa mendatang.
Isyarat Dahlan tersebut diungkapkan ketika ditanyakan soal habisnya masa jabatan Direktur Utama BRI, Sofyan Basir yang juga akan habis pada 2015 selain direksi BNI.
Dahlan menjelaskan pergantian Direksi BRI akan berbeda dengan pergantian Direksi BNI yang akan langsung disodorkan rencana konsolidasi.
"Beda, kalau BRI kan jagoannya, yang bisa jadikan momentum konsolidasi adalah yang akan masuk, bukan yang akan mengambil," kata Dahlan ketika ditemui di kantor PT Perikanan Nusantara (Persero), Jakarta, Kamis (7/8/2014).
Namun ketika diperjelas apakah ke depan BNI akan dikonsolidasikan dengan BRI Dahlan enggan memperjelasnya. "Saya tidak ngomong itu, itu di pemerintahan baru," tegasnya.
Mengenai rencana konsolidasi perbankan dikatakan Dahlan merupakan langkah yang brilian bagi perbankan di Indonesia dalam meningkatkan daya saing di kancah internasional.
Hal itu juga sejalan dengan konsep Kementerian BUMN yang akan terus melakukan perampingan BUMN yang saat ini dinilai terlalu banyak.
"Dan orang yang akalnya sehat, yang pintar pasti mengatakan seperti itu, karena Pak Menko pintar, OJK pintar," pungkasnya.(Yas/Ahm)
Dahlan Isyaratkan BRI dan Bank Mandiri Jadi Terbesar di RI
Menteri BUMN, Dahlan Iskan mengatakan, masa depan konsolidasi perbankan BUMN akan dibahas pada masa pemerintahan baru.
diperbarui 07 Agu 2014, 13:26 WIBIlustrasi Dahlan Iskan (Liputan6.com/Johan Fatzry)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Perbandingan Timnas Indonesia dan Filipina, The Azkals Tampil Berbeda di Piala AFF 2024
Fungsi Mulut dalam Sistem Pencernaan: Peran Penting dan Cara Menjaganya
Jelang Laga Berlangsung, Timnas Indonesia Pernah Kalahkan Filipina dengan skor 13-1 di Piala AFF
Profil David Corenswet Pemeran Baru Superman, Cucu Penulis Terkenal yang Kini Jadi Aktor Muda Hollywood Berbakat
Ronaldo Kwateh Sering Jadi Pemain Pengganti di Timnas Indonesia, Selalu Tampil di 10 Menit Terakhir Pertandingan Piala AFF 2024
Jazakallah Khair Artinya Apa: Memahami Makna dan Penggunaan Ungkapan Terima Kasih Islami
Ciri-Ciri Kista Ovarium, Gejala, Penyebab, dan Penanganannya
Mengenal Ciri-Ciri Bayi Tumbuh Gigi dan Cara Mengatasinya
Kurnia Meiga Sebut Timnas Indonesia Selalu Punya Stok Kiper Berbakat, dari Maarten Paes, Emil Audero hingga Cyrus Margono
Ciri-Ciri Busi Motor Harus Diganti, Panduan Lengkap untuk Pengguna
Sah Jadi Ketum PMI, JK Persilakan Kubu Agung Laksono Bentuk Organisasi Sosial
Ciri-Ciri Sejarah Sebagai Ilmu, Pengertian, Karakteristik, dan Penerapannya