Liputan6.com, Jakarta - Sidang ketiga Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden 2014 dengan gugatan yang diajukan kubu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa digelar Mahkamah Konstitusi (MK) pada Senin pagi ini.
Menurut Ketua MK Hamdan Zoelva, sidang akan dilaksanakan pada Senin (11/8/2014) di Gedung MK mulai pukul 09.00 WIB dengan agenda pembuktian dari pihak Prabowo-Hatta sebagai pemohon, pihak KPU sebagai termohon, dan Jokowi-JK sebagai pihak terkait.
"Sidang dilanjutkan pada hari Senin 11 Agustus 2014 pukul 09.00 WIB, untuk pembuktian keterangan saksi dari termohon, pihak terkait dan pemohon," ujar Hamdan sesaat sebelum menutup persidangan kedua di Gedung MK pada Jumat 8 Agustus malam.
Dalam sidang ketiga, sebanyak 75 saksi akan dihadirkan. Terdiri dari 25 saksi dari kubu Prabowo-Hatta, 25 saksi dari KPU, dan 25 lainnya dari Jokowi-JK.
Pada persidangan sebelumnya, baik kuasa hukum Prabowo-Hatta, KPU, dan Jokowi-JK telah berbicara di depan hakim MK. Tim hukum Prabowo-Hatta mengajukan gugatan hasil Pilpres atas adanya kecurangan yang terstruktur, sistematis, dan masif pada Pilpres 2014. Namun KPU membantah hal tersebut.
Sementara kubu Jokowi-JK yakin keputusan MK tetap mempertahankan kemenangannya lantaran isi gugatan Prabowo-Hatta dinilai kurang kuat. (Yus)
Sidang Lanjutan Hasil Pilpres Pagi Ini, 75 Saksi Dihadirkan
Sebanyak 75 saksi akan dihadirkan. Terdiri dari 25 saksi dari kubu Prabowo-Hatta, 25 saksi dari KPU, dan 25 lainnya dari Jokowi-JK.
diperbarui 11 Agu 2014, 06:45 WIB(Liputan6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kabar Bagus, 3 Pemain Abroad Segera Gabung Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2024
Buya Yahya Bongkar Rahasia Sukses Abdurrahman bin Auf, Sahabat Nabi yang Kaya Raya
Sudah Tayang, Berikut Sinopsis Episode 1 Series True Stalker yang Tayang di Vidio
Cara Mengatasi Sakit Perut saat Haid: Panduan Lengkap
Mendikdasmen Berencana Terapkan Coding dan AI Jadi Mata Pelajaran Siswa SD, Dimulai Tahun Ajaran 2024-2025
Nuon dan RCTI Sukses Gelar Indonesian Music Awards 2024: Ini Daftar Pemenangnya!
Prabowo: Sebulan Saya Memimpin, Kabinet Merah Putih Bekerja Luar Biasa
Cara Membuat Mie Lidi yang Renyah dan Lezat
IHSG Merosot ke 7.114, Investor Asing Kembali Jual Saham Rp 3,8 Triliun
AS dan China Lakukan Pertukaran 3 Tahanan Setelah Proses Diplomasi yang Panjang
Cucu Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja Anak Buah Kapal, Mau?
6 Pemotretan Keluarga Joshua dan Clairine Clay, Baby Elio Gemas Pakai Belangkon