Liputan6.com, Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat suku bunga kredit industri perbankan terus mengalami kenaikan. Hal yang sama juga terjadi dengan suku bunga simpanan terutama deposito.
Mengutip dalam Statistik Moneter dan Fiskal Bank Indonesia, rata-rata suku bunga kredit industri perbankan pada Juni 2014 tercatat 12,77 persen. Level tersebut mengalami kenaikan jika dibanding dengan periode sebulan sebelumnya yang tercatat di level 12,27 persen.
Akibat kenaikan suku bunga kredit tersebut, penyaluran kredit perbankan pada Juni mengalami tren perlambatan sejalan dengan moderasi permintaan domestik.
Kredit perbankan tercatat sebesar Rp 3.493,5 triliunm tumbuh 16,6 persen (year on year), melambat jika dibandingkan Mei 2014 yang tercatat tumbuh 17,4 persen (year on year).
Kredit yang disalurkan kepada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) pada Juni 2014 tercatat sebesar Rp 651,3 triliun, tumbuh 11,6 persen (year on year), melambat dibandingkan dengan Mei 2014 yang tercatat 13,8% (year on year).
Pangsa Kredit UMKM tersebut mencapai 26 persen dari total kredit produktif pada Juni 2014.
Suku bunga simpanan juga mengalami kenaikan. Dalam Statistik Moneter dan Fiskal BI, rata-rata suku bunga simpanan perbankan untuk deposito berjangka waktu 1, 3, 6 dan 12 bulan pada bulan Juni 2014 masing-masing tercatat 8,29 persen, 9,11 persen, 8,98 persen dan 8,28 persen.
Level tersebut meningkat dibanding dengan Mei 2014 yaitu masing-masing sebesar 8,17 persen, 8,74 persen, 8,82 persen dan 8,06 persen. (Gdn)
Rata-Rata Bunga Kredit Perbankan Naik Jadi 12,77%
Pangsa Kredit UMKM tersebut mencapai 26 persen dari total kredit produktif pada Juni 2014.
diperbarui 11 Agu 2014, 10:18 WIBIlustrasi Bank
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Makanan Diet untuk Menurunkan Berat Badan Secara Sehat dan Efektif
Artificial Intelligence Adalah Teknologi yang Mengubah Masa Depan, Pahami Manfaat dan Kontroversinya
Trump Umumkan Calon Ketua Dewan Ekonomi Nasional AS, Intip Profilnya
Ramalan Gus Dur 18 Tahun Lalu soal Sepak Bola Indonesia, Akankah Jadi Nyata?
Momen Pilu Paula Verhoeven Pamit ke 2 Anaknya Mau ke Belanda, Harusnya Pergi Bertiga Tapi Gagal
Hasil Quick Count Indikator Pilkada Jakarta 80.25%: RIDO 40.03%, Dharma-Kun 10.50%, Pramono-Rano 49.47%
Hasil Quick Count Indikator Pilgub Sumut 69,83%: Bobby-Surya 62,88%, Edy-Hasan 37,12%
Pergoki Aksi Bagi Uang dan Sembako, Cawagub Hendi Dengar Info Satgas Antimoney Politic PDIP Alami Tindak Kekerasan
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilgub Sumut 2024 67%: Bobby-Surya 60,92%, Edy-Hasan 39,08%
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilkada Jatim 92%: Luluk-Lukman 8,54%, Khofifah-Emil 58,18%, Risma-Gus Hans 33,28%
Momen Cawagub Suswono Nyoblos di Bogor Bareng Istri
BTN Komitmen Lahirkan Wirausahawan Muda, Begini Caranya