Liputan6.com, Jakarta - Bank Indonesia (BI) melaporkan harga sewa apartemen pada semester I tahun 2014 mengalami peningkatan. Kenaikan tarif hunian vertikal ini dipengaruhi pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS).
"Tarif sewa apartemen meningkat signifikan sebagai akibat dari pelemahan nilai tukar rupiah, kenaikannya sendiri di triwulan II 2014 sebesar 43,57 persen," kata Direktur Eksekutif Departemen Statistik BI Hendy Sulistyowati di Gedung Bank Indonesia, Rabu (13/8/2014).
Peningkatan tersebut jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year on year) sebesar 13 persen. Secara lebih khusus peningkatan tarif lebih didorong kenaikan service charge apartemen di kawasan Central Business Distric (CBD) sebagai dampak pelemahan rupiah.
Tidak hanya itu, kenaikan tarif juga dialami hotel-hotel di Indonesia terutama yang berbintang 4. Hanya saja, kenaikan tarif hotel tersebut lebih disebabkan karena tingginya permintaan.
"Kenaikan tarif hotel paling tinggi di Jakarta, Bogor dan Depok. Sementara kenaikannya sebesar 14,47 persen lebih tinggi dari periode sebelumnya hanya 5,43 persen," tutur dia.
Sementara itu di sisi lain, Hendy menjelaskan penjualan properti jenis komersial pada triwulan II tahun ini melambat terutama pada lahan industri yang hanya tumbuh 2,32 persen (Yoy), lebih rendah dari periode sebelumnya yang sebesar 4,91 persen.
"Permintaan tumbuh melambat sebagaimana diindikasikan oleh tingkat penjualan yang lebih rendah dibandingkan pada periode sebelumnya," tegas Hendy. (Yas/Nrm)
Pelemahan Rupiah Bikin Harga Apartemen dan Hotel Naik
Sementara penjualan properti jenis komersial pada triwulan II tahun ini melambat terutama pada lahan industri.
diperbarui 13 Agu 2014, 16:23 WIBGedung dan apartemen mewah pun menghiasi pemukiman warga yang terlihat kumuh dan tidak rapih. (Liputan6.com/Abdul Aziz Prastowo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Inggris: Nicolas Jackson Bersinar, Chelsea Sikat Leicester
Gandeng BYD, PLN Kenalkan Fitur Home Charging Services di GJAW 2024
Paslon Dukungan Presiden Prabowo Diprediksi Memenangi Pilkada Garut 2024
Tinggal Beberapa Hari Lagi, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Yakini Pilkada di Jatim Demokratis
Tips Skripsi Selesai 1 Bulan: Panduan Lengkap Menyelesaikan Tugas Akhir dengan Cepat
Pilbup Bogor, 20 Ribu Pendukung Padati Kampanye Akbar Rudy Susmanto-Jaro Ade
PUSAKA IndonesiaTimur: LHM-Ges Unggul Telak di Pilbup Buru Selatan
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Egy Maulana Vikri Menangkan Dewa United atas Bali United
Taraf Hidup Petani Mangga di Bondowoso Ini Meningkat Usai Diberdayakan BRI
Keluarga Kaya Pemilik Louis Vuitton Akuisisi Klub Sepak Bola Paris FC, Bakal Jadi Saingan PSG?
Roti dan Garam, Ini 2 Benda yang Kemungkinan Akan Diberi oleh Tetangga Jika Anda Pindah ke Jerman
Dukung Khofifah-Emil, Kaesang Sebut Pembangunan Jatim Harus Dilanjutkan