Liputan6.com, Jakarta Perceraian tidak membuat hubungan komedian Ginanjar dan mantan istri, Susi Riyanti terputus. Diakui Ginanjar, dirinya dan Susi sepakat untuk tidak bermusuhan setelah berpisah.
"Kami sepakat untuk tidak saling bermusuhan, dan saling dendam di antara kami. Oleh karena itu perpisahan ini tidak memutuskan tali silaturahmi kami. Atau mungkin kami bisa saling membantu dalam pekerjaan," ucap Ginanjar saat dihubungi via telepon, Rabu (13/8/2014).
Ditemui secara terpisah di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Selasa (12/8/2014), Susi juga sepakat dengan Ginanjar. Pebisnis asal Sumatra ini mengaku tetap berkomunikasi baik dengan Ginanjar dan keluarganya. Mengenai gosip memburuknya hubungan Susi dan keluarga Ginanjar ia menganggapnya sebagai angin lalu.
"Memang keputusan (cerai) dari kita berdua. Mama aku sih memang nggak pengin anaknya cerai. Tapi kata mama, kalau memang itu baik ya mau diapakan lagi?" ujar Susi.
"Kalau itu (diacuhkan keluarga Ginanjar) cukup saya saja yang tahu. Sejauh ini di depan saya mereka baik, silaturahmi lebaran juga baik. Yang saya tahu mereka baik-baik saja," sambungnya.
Seperti diketahui, Ginanjar menikahi Susi di kawasan Beiji, Depok pada 22 Juni 2013. Saat akad nikah, pria kocak itu memberikan Susi mas kawin berupa perhiasan emas 27 gram. Sebelumnya, Susi sempat mengaku gugat cerai pada Maret lalu. Namun saat itu Susi dan Ginanjar kembali rukun.
Pada Selasa (12/8/2014) kemarin, Majelis Hakim Pengadilan Agama Depok mengabulkan gugatan cerai Susi. Hakim memutus cerai keduanya secara verstek alias keputusan satu pihak lantaran tidak dihadiri oleh pihak Ginanjar.(Ras/Mer)
Bercerai, Hubungan Ginanjar dan Mantan Istri Tetap Baik
Perceraian tidak membuat hubungan komedian Ginanjar dan mantan istri, Susi Riyanti terputus.
diperbarui 13 Agu 2014, 17:30 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sederet Benda Milik Keraton Yogyakarta yang Dijarah Inggris pada 1812
Program Tampan, Targetkan 258 Ribu Ton Beras Dengan Polda Tumpang Sari di Kebun Sawit
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 1 Desember 2024
Istana: Uji Coba Makan Bergizi Gratis Rp 10 Ribu per Porsi Sudah Berjalan Hampir Setahun
Momen Bos Kripto Makan 1 Buah Pisang Seharga Rp98,2 miliar
5 Film Tema Matematika yang Penuh Teka-teki
Waktu Sholat Tahajud Terbaik Bukan Jam 3 Pagi, Bisa Meraih Kedudukan Tinggi Kata UAH
Peringatan Keras Polda Riau terhadap Kepala Daerah Terpilih, Apa Itu?
Ma'ruf Amin Sebut Kiai yang Tidak Peduli Politik, Warna Keagamaannya Sudah Hilang
Cara Sederhana untuk Ikut Berpartisispasi dalam Hari AIDS Sedunia
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa Sorot Peran Penting Diplomasi Profesional Hadapi Tantangan Global
Kecelakaan Maut di Bandar Lampung, Seorang Wanita Tewas Terlindas Truk Tangki