Liputan6.com, Jakarta Di film terbarunya berjudul Tak Kemal Maka Tak Sayang, artis cantik Laudya Chintya Bella dituntut untuk bisa melucu melalui cara stand up comedy. Sebagai seorang aktris, Bella pun berusaha semaksimal mungkin dalam menjalankan peran tersebut.
Tapi, siapa sangka jika melucu di depan banyak orang jadi hal tersulit yang pernah dilakukan Bella sepanjang kariernya berakting. Apalagi, Bella tak punya pengalaman melakukan `stand up comedy`.
"Kemarin, disuruh stand up comedy aku langsung mules, aku deg-degan banget," ucap Bella saat ditemui di Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (13/8/2014) malam.
"Deg-degan karena melihat banyak orang yang nonton pas aku stand up. Ada beberapa orang malah yang sudah ramai banget gitu, dan aku stand up di depan mereka," urai dia.
Meski sulit melucu, Bella tak memungkiri jika berakting di film bergenre komedi begitu menyenangkan baginya. Malah, dalam beberapa film sebelumnya, Bella lebih banyak tampil di film bergenre itu.
"Menurut aku, apapun rezeki yang aku dapat, karakter apapun yang aku jalanin, tapi kalau pindah haluan (komedi), aku nggak merencanakan itu. Aku serahkan saja sama yang di atas dan produser," paparnya.(Gie/Mer)
Stand Up Comedy Bikin Laudya Chintya Sakit Perut
Di film terbarunya berjudul Tak Kemal Maka Tak Sayang, artis cantik Laudya Chintya Bella dituntut untuk bisa melucu.
diperbarui 14 Agu 2014, 14:00 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Agar Anak Cepat Jalan: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Alasan Kiai dan Gus Mojokerto Dukung Risma-Gus Hans di Pilgub Jatim
Generasi Z dan Milenial, Siapkan Soft Skill Ini untuk Bersaing di Dunia Kerja
Trik Membuat Telur Asin Hanya dalam 10 Hari, Dijamin Hasilnya Sempurna
Tips Berhenti Merokok: Panduan Lengkap Menuju Hidup Sehat
6 Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Antar Polisi yang Memilukan
Buntut Kasus Polisik Tembak Polisi di Solok, Komisi III DPR Akan Datangi Polda Sumbar
Terpilih Jadi Ketua KPK, Intip Kendaraan di Garasi Setyo Budiyanto
New York Jadi Kota dengan Jumlah Miliarder Terbanyak di Dunia
VIDEO: Senyuman Bahagia Prabowo Usai Bawa Pulang Investasi 18,5 Miliar Dollar
Pangeran Harry dan Meghan Markle Bakal Rilis Serial Dokumenter Baru, Ungkap Fakta di Balik Kehidupan Mewah
Simak, Tema Perayaan Hari Guru Nasional 2024