Liputan6.com, Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengharapkan pemerintahan mendatang meneruskan upaya melakukan reformasi di bidang hukum. Sehingga masyarakat memiliki kepastian hukum dan bisa mendapatkan keadilan.
"Reformasi hukum memang merupakan tantangan yang paling berat. Dan saya berharap agenda reformasi hukum ini akan terus menjadi prioritas utama dalam kehidupan bernegara Indonesia di masa mendatang," kata Presiden SBY dalam Pidato Kenegaraan di Gedung MPR-DPR Jakarta, Jumat (15/8/2014).
Selain reformasi hukum, Presiden mengatakan sejak awal masa pemerintahannya, kebijakan memberantas korupsi juga terus dilakukan. Dalam era reformasi, lanjut SBY, hukumlah yang jadi panglima, tidak ada satupun warga negara Indonesia yang berada di luar jangkauan hukum atau di atas hukum.
"Ini juga berarti tidak ada satupun kelompok masyarakat kita yang berhak main hakim sendiri atau memaksakan pendapatnya pada pihak lain. Penegakan hukum adalah kunci dari upaya pemberantasan korupsi yang menjadi musuh reformasi dan juga merugikan kepen-tingan rakyat. Kini, korupsi telah kita perlakukan sebagai kejahatan luar biasa, yang penanganannya harus dilakukan dengan cara-cara yang luar biasa pula," papar SBY.
Presiden SBY mengungkap, pada periode 2004-2014, terdapat 277 pejabat negara, baik pusat maupun daerah, baik eksekutif, legislatif maupun yudikatif, yang ditangani KPK terkait dengan tindak pidana korupsi, tidak termasuk perkara yang ditangani oleh Polri dan Kejaksaan.
"Di satu sisi, hal ini mencerminkan gejala buruk bahwa korupsi tetap menjadi tantangan utama dalam kehi-dupan bernegara kita. Namun di lain sisi, hal ini membuktikan bahwa hukum kita mampu menjerat siapapun yang melakukan pelanggaran tanpa pandang bulu. Inilah yang membuat saya optimis bahwa upaya pemberantasan korupsi, jika terus dilaksanakan secara konsisten, akan dapat melahirkan Pemerintahan yang jauh lebih bersih di masa depan," beber SBY.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan pidato kenegaraan dalam rangka peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-69 pada sidang bersama DPR RI dan DPD RI di Gedung DPR/MPR/DPD RI Jakarta. Presiden Yudhoyono didampingi oleh Wakil Presiden Boediono dan juga dihadiri oleh Presiden RI ketiga BJ Habibie, mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ibu Negara Ani Yudhoyono, Herawati Boediono, mantan Ketua DPR Akbar Tanjung, para pimpinan lembaga negara dan para menteri anggota kabinet Indonesia Bersatu II dan sejumlah pejabat lainnya.
Ini Harapan SBY kepada Presiden Baru
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengharapkan pemerintahan mendatang meneruskan upaya melakukan reformasi di bidang hukum.
diperbarui 15 Agu 2014, 10:23 WIBPresiden SBY beramah tamah sejenak dengan beberapa peserta sidang sebelum meninggalkan Gedung DPR-RI (Liputan6.com/ Andrian M Tunay)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Maruarar Sirait Minta Pengembang Perumahan Serap Aspirasi Warga
Top 3 Berita Hari Ini: Foto Terakhir Balita Korban Tewas dalam Kecelakaan Pesawat Jeju Air Usai Liburan Keluarga Pertama ke Luar Negeri
Tanggapan Jokowi Jadi Salah Satu Pemimpin Terkorup di Dunia
Tingkatkan SDM Puluhan Pemuda Manggar Baru Ikuti Pelatihan Basic Welding
Jadi Juru Taktik Anyar AC Milan, Ini Janji Sergio Conceicao
Keseriusan Denny Chasmala Dukung Albert Tanabe Fokus Jadi Penyanyi Papan Atas Tanah Air, Lebih dari Sekadar Punya Legacy
Fungsi Kaporit: Manfaat dan Risiko Penggunaannya
MTI: Bali Makin Macet, Angkutan Umum Digeser Kendaraan Pribadi
Anies, Ahok, Foke hingga Pramono Tulis Harapan untuk Jakarta Jelang HUT ke-500, Ini Isinya
Anak Buah Sri Mulyani Sebut Netflix Cs Tak Kena PPN 12 Persen
Fungsi Cuka Apel untuk Kesehatan: Manfaat dan Cara Penggunaan yang Tepat
Fungsi Vakuola: Peran Penting Organel Sel dalam Kehidupan Tumbuhan dan Hewan