Andai Sutradara Transformers Garap Film Anak, Begini Jadinya

Akun YouTube milik MrStratman7 menjadi biang keladi video animasi Up rasa Michael Bay.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 19 Agu 2014, 23:00 WIB
Akun YouTube milik MrStratman7 menjadi biang keladi video animasi Up rasa Michael Bay.

Liputan6.com, Los Angeles Sosok Michael Bay sebagai sutradara film-film Transformers mengundang beragam pendapat dari para penonton. Ada yang menganggap film berjenis laga dan fiksi ilmiah itu luar biasa, namun tak sedikit juga yang mencelanya.

Foto dok. Liputan6.com


Dilansir dari Comicbook.com, Senin (18/8/2014), belakangan terdapat sebuah video unik di YouTube yang mengandaikan jika Michael Bay menjadi sutradara film animasi buatan Pixar dan Disney yang kental akan nuansa anak-anak.

Hasilnya? Video unik berbentuk trailer dari film Up dibuat dengan gaya spektakuler ala Michael Bay. Ledakan demi ledakan layaknya film Transformers menghiasi trailer film yang aslinya memiliki nuansa ceria ini.

Foto dok. Liputan6.com


Akun YouTube milik MrStratman7 menjadi biang keladi video berjudul What if Michael Bay Directed "UP"? ini. Trailer parodi Up tersebut juga menghadirkan beberapa efek ledakan yang tidak pada tempatnya hingga menjadi sebuah video jenaka.

Keunikan semakin kentara saat jenis huruf yang dijadikan judul film Up, dibuat mirip dengan pemakaian bentuk huruf Transformers. Bahkan, kredit pemain dan kru pun dibuat mirip dengan jenis huruf tersebut.

Foto dok. Liputan6.com


Up sendiri dirilis pada 29 Mei 2009 silam dan menjadi salah satu film animasi tersukses Disney-Pixar. Sedangkan Michael Bay diduga tidak bakal menyutradarai film `Transformers 5`.(Rul/Feb)

Berikut video parodi Up dengan gaya Michael Bay:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya