Imbang Lawan Besiktas, Ini Komentar Wenger

"Sebuah pertandingan yang sulit dimainkan dengan kecepatan yang sangat fantastis ditunjukkan oleh kedua tim," ucap Wenger.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 20 Agu 2014, 08:36 WIB
Ekspresi manajer Arsenal Arsene Wenger di laga big-match Liga Premier menghadapi Manchester United di Emirates Stadium, 22 Januari 2012. Arsenal kalah 1-2. AFP PHOTO / ADRIAN DENNIS

Liputan6.com, Istanbul - Arsenal sukses mengambil keuntungan dari Benfica dengan hasil imbang pada leg pertama play-off Liga Champions. Manajer Arsenal, Arsene Wenger mengomentari jalannya pertandingan yang berlangsung di Arturk Olimpiyat Stadium, Istanbul, Rabu (20/8/2014) dini hari WIB.

Laga tersebut berjalan cepat, seru dan keras. Kedua kesebelasan sama-sama memperoleh delapan peluang untuk mencetak gol. Sayangnya, baik Arsenal maupun Besiktas tak mampu mencetak gol.

Besiktas yang bertindak sebagai tuan rumah lebih banyak menguasai jalannya pertandingan. Klub asal Turki itu menguasai bola dengan persentase sebesar 53 persen.

"Sebuah pertandingan yang sulit dimainkan dengan kecepatan yang sangat fantastis ditunjukkan oleh kedua tim. Kami bisa saja menang, tapi mereka memiliki peluang emas lebih baik dari kami," kata Wenger, dikutip dari BBC.

Foto dok. Liputan6.com


"Pada akhirnya, kami tidak kalah, itu faktanya. Semoga kami bisa membuatnya lebih baik saat bermain di London," sambung pria berkebangsaan Prancis tersebut.

Leg kedua akan berlangsung di Stadion Emirates, 28 Agustus mendatang. Sayangnya, Meriam London tak bisa memainkan Aaron Ramsey di Emirates. Pasalnya, gelandang Timnas Inggris itu mendapat kartu merah saat bertanding di Istanbul. Wenger mengkritik wasit yang sudah menghukum Ramsey.

"Kartu kuning kedua untuk Ramsey sangat luar biasa. Ketika Anda melihat pelanggaran yang dilakukan secara tidak sengaja. Dia tidak serius melakukan tekel," Wenger menutup.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya