Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengharapkan kepastian mengenai nama pengganti Direktur Utama Pertamina dalam waktu dua minggu ke depan.
Hal itu dikatakan Dahlan mengingat masih akan menyerahkan keputusan mengenai siapa yang menjadi orang nomor satu di perusaaan energi terbesar di Indonesia tersebut ke Presiden.
"Ya tunggu 1-2 minggu lagi lah," kata Dahlan di Bekasi, Rabu (20/8/2014).
Mengenai keputusan presiden, Dahlan berharap Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono untuk langsung melakukan koordinasi dengan presiden terpilih usai keputusan Mahkamah Konstitusi besok mengenai pengganti Karen.
Rekomendasi presiden mengenai nama pengganti Karen menjadi sangat penting mengingat Pertamina adalah perusahaan penyumbang devisa terbesar bagi negara.
"Ginilah ini besok siapa presiden baru kan sudah jelas, saya berharap Pak Presiden melakukan komunikasi pada presiden terpilih untuk bisa saja kemungkinannya presiden terpilih menyerahkan ini pada presiden sekarang, bisa juga Pak SBY berunding sama presiden terpilih soal calon namanya," paparnya.
Untuk membantu presiden dalam mengambil pilihan tersebut hingga kini Dahlan mengaku sudah mengantongi dan akan diajukan ke presiden setidaknya tiga nama yang dianggapnya cocok menggantikan Karen.
"Mungkin ada tiga orang, saya hanya bertugas untuk mengusulkan saja, biarkan yang putuskan bapak Presiden," pungkasnya. (Yas/Gdn)
Dahlan Ingin Keputusan Pengganti Bos Pertamina Dua Minggu Lagi
Untuk membantu presiden dalam mengambil pilihan pengganti Karen, Dahlan telah ajukan tiga nama.
diperbarui 20 Agu 2014, 17:51 WIBIlustrasi Pertamina
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tiket PLN Mobile Proliga 2025 Pekan Pertama Tersedia di Aplikasi PLN Mobile, Begini Cara Belinya
Geger Penemuan Jasad Bayi di Pinggir Jalan Radio Dalam Jaksel, Polisi Buru Pembuang
Resep Kerupuk Bawang Renyah dan Gurih: Panduan Lengkap
Kebakaran Pasar Sayur di China, Korban Tewas 8 dan 15 Orang Terluka Dilarikan ke Rumah Sakit
4 Drakor yang Menyajikan Lamaran Romantis yang Tak Terlupakan, Ada Favoritmu?
Tarif Naik, PAM Jaya Luncurkan Kartu Air Sehat Bantu Pelanggan Rumah Tangga Sederhana
Nintendo Switch 2 bakal Dukung Game 4K, Kapan Meluncur?
Diduga Melanggar Kode Etik, Puluhan PPK dan Panwascam Diperiksa Bawaslu Situbondo
Harga Emas Antam Hari Ini 5 Januari 2025, Cek Daftar Lengkapnya
Arah Pengembangan Warisan Budaya Indonesia, Pelestarian Lewat Aktualisasi hingga Jaringan Kota Kreatif
Top 3 Berita Bola: Sudah Diketahui Amorim, Marcus Rashford Terkenal Punya Sikap Buruk di Manchester United
Netflix Jawab Isu Panen Cuan Belasan Triliun Rupiah Berkat Squid Game 2