Liputan6.com, Jakarta Tessa Kaunang menggugat cerai Sandy Tumiwa ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, 16 Juli 2014. Dikabarkan, kalau gugatan tersebut lantaran Tessa telah memiliki pria idaman lain (PIL) dan Sandy kerap melakukan KDRT. Akan tetapi Andriko Saputra sebagai kuasa hukum Sandy Tumiwa membantah hal tersebut.
"Saya sudah tanyakan ke Sandy dan Tessa, mereka sama-sama tidak mengakui KDRT dan PIL (pria idaman lain) sebagai penyebab perceraian," kata Andriko saat dihubungi via telepon, Kamis (20/8/2014).
Dikatakan Andriko, kalau perceraian kliennya terjadi atas kesepakatan bersama karena sudah tidak ada lagi kecocokan. Apalagi keduanya sering terlibat adu mulut, yang membuat rumah tangganya tak harmonis seperti dulu.
"Cerai ini terjadi karena seringnya mereka bertengkar dan sudah lama berlangsung," jelasnya.
Andriko menambahkan, sebelum kliennya akhirnya digugat cerai oleh sang istri, kedua sudah mantap untuk mengakhiri rumah tangga yang sudah delapan tahun dibina.
"Yang jelas, sebelum ada gugatan cerai itu, sudah ada kesepakatan berpisah baik-baik," katanya.
Seperti diketahui, Tessa Kaunang memasukan gugatan cerai terhadap Sandy Tumiwa pada 16 Juli dengan nomor gugatannya 408/Pdt.G/2014/PN.JKT.Sel. Rencananya, pasangan yang menikah pada 7 Juli 2006 dan telah dikaruniai dua orang akan itu akan melakukan sidang perdana pada 25 Agustus mendatang.
Cerai Sandy Tumiwa, Tessa Kaunang Punya Pria Idaman Lain?
Selain isu KDRT dan perbedaan agama, faktor lain penyebab perceraian kabarnya karena Tessa Kaunang sudah memiliki kekasih.
diperbarui 20 Agu 2014, 20:45 WIBTessa Kaunang
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gelar Reuni Akbar, Persaudaraan Alumni 212 Undang Prabowo
Tak Banyak yang Tahu, Ini 6 Manfaat Melamun untuk Kesehatan Mental
Ingin Jadi Pusat Kripto Dunia, Hong Kong Kaji Keringanan Pajak
Wanita Ini Kira Patung Restoran sebagai Kuil Buddha, Terlihat Sedang Berdoa
Lebih dari Sekadar Nama, Inilah 3 Marga Langka di Tiongkok
BBM Pertamax Dikeluhkan Bermasalah, Ini Hasil Pemeriksaan ITB dan Lemigas
Top 3 Tekno: Debut Oppo Find X8 Series di Bali hingga Modus Penipuan Tiket Pesawat Murah di Medsos
Jadwal Liga Inggris 2024/2025 30 November-1 Desember: West Ham vs Arsenal
Daftar Pemenang Blue Dragon Film Awards 2024, 12.12: The Day dan Exhuma Panen Piala
VIDEO: Kronologi Seorang Anak di Cilandak Bunuh Ayah dan Neneknya, Serta Tikam Ibunya dengan Sajam
VIDEO: Banjir Luapan Sungai Citarum Masih Rendam Rumah Warga
Tanjung Alai Jalan Lintas Sumbar-Riau, Begini Kondisinya Sekarang usai Rusak Akibat Longsor