Liverpool Tawari Eto'o Kontrak Satu Musim

Liverpool berharap kesepakatan dengan Samuel Eto'o segera terwujud.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 22 Agu 2014, 09:28 WIB
Samuel Eto'o (Pierre-Philippe Marcou/AFP)

Liputan6.com, Liverpool: Liverpool telah mengajukan penawaran kontrak pada  Samuel Eto'o. The Reds menawarkan Eto'o kontrak satu musim dengan bayaran 75 ribu pound per pekan plus bonus, tergantung dari kinerjanya. Opsi lainnya adalah memperpanjang satu tahun lagi jika Eto'o tampil impresif di Anfield.

Perburuan mantan striker Chelsea ini, merupakan bagian dari upaya Liverpool mencari striker baru. Seperti diberitakan Goal, Jumat (22/8/2014), meski saat ini Liverpool di ambang mendapatkan tanda tangan Mario Balotelli dari AC Milan, mereka juga terus mendorong kesepakatan dengan Eto'o agar segera tercipta.

Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, memang berambisi menguatkan opsi lini serangnya sebelum bursa transfer musim panas ini ditutup.

Eto'o saat ini berstatus free agent usai meninggalkan The Blues pada musim panas ini. Status Eto'o seperti itu segara menarik minat sejumlah klub Eropa, Amerika dan Timur Tengah.

Namun, pemain internasional Kamerun ini kemungkinan akan tetap bermain di Inggris setelah menikmati satu musim di Chelsea pada kampanye 2013/14 lalu.

Ajax dan Everton sempat menyatakan ketertikan pada Eto'o, tapi tampaknya Liverpool kini berada di posisi terdepan mendaratkan mantan superstar Barcelona dan FC Internazionale itu.

Apabila Eto'o dan Balotelli jadi bergabung ke Liverpool maka mereka untuk kedua kalinya akan berkesempatan berduet bersama di lini ujung tombak Liverpool.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya