Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Djoko Suyanto mengapresiasi situasi kondusif pasca-putusan MK. Meski ada insiden pembubaran massa pendukung Prabowo-Hatta di kawasan silang Monas, Djoko mengaku akan bertanggung jawab atas insiden tersebut.
"Saya tanggung jawab, saya ada di sini, nggak usah cari ke mana-mana, kantor saya di Medan Merdeka Barat 15," kata Djoko di Gedung Kemenkopolhukam, Jakarta, Jumat (22/8/2014).
"Khusus kejadian di patung kuda walau ada terluka atas tindakan preventif yang terpaksa dilakukan, saya Menkopolhukam yang diberi tugas presiden, saya minta maaf pada saudara dan adik-adik saya terluka alami ketidaknyamanan," imbuh dia.
Dengan situasi yang cenderung normal kemarin, Djoko menilai masyarakat Indonesia sudah paham benar hidup di negara demokrasi yang patuh pada hukum. Tidak larutnya masyarakat pada persaingan antar 2 kubu juga proses pendewasaan yang sangat baik.
"Mulai dari awal Pileg, kampanye, pencoblosan, sampai sengketa, kekerasan tidak terjadi. Ini menunjukkan masyarakat kita sudah sangat pandai dan ikuti Pemilu dengan baik. Masyarakat tak mau ikut kerasnya persaingan dan provokatif pihak yang berlawanan. Alhamdulillah masyarakat kita sudah cerdas dan pandai jalani khidupan demokrasi," papar Djoko.
Massa Prabowo-Hatta juga mendapat apresiasi dari Djoko. Sebab, aksi demo yang dilakukan sesuai aturan yang berlaku.
"UU amanatkan demo dipersilakan tapi pukul 18.00 selesai mereka dengan sukarela dan sadar kembali ke tempat masing-masing," tandas Djoko.
Menko Polhukam Minta Maaf Kepada Pendukung Prabowo yang Terluka
Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Djoko Suyanto mengapresiasi situasi kondusif pasca-putusan MK.
diperbarui 22 Agu 2014, 11:44 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Cek NJOP Online: Panduan Lengkap dan Mudah
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Garuda Tak Gentar Hadapi Tantangan
Buka 3 Toko Baru, Depo Bangunan Siapkan Capex Rp 180 Miliar di 2025
Puas Imbang Lawan Australia, Pelatih Arab Saudi Gaspol Tebar Psywar Jelang Hadapi Timnas Indonesia
Hadiri KTT APEC, Prabowo Undang Kampus dan RS Luar Negeri Buka Cabang di Indonesia
Model Sandal Lebaran 2025 untuk Wanita, Bisa Jadi Pilihan Gaya di Hari Raya
Kualitas Kapal Bendera RI Butuh Ditingkatkan, Apa Pentingnya?
4 Challenge Seru Buat Penggemar Futsal, Yuk Bareng-Bareng Jadi Juara!
Cara Cabut Berkas Motor: Panduan Lengkap Proses, Syarat dan Biaya
Tonton Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Jepang di RCTI, Cek Jadwalnya di Sini!
Jadwal & Link Live Streaming Pertandingan Timnas Indonesia Hari Ini, Jumat 15 November 2024
Gembira setelah China Tumbangkan Timnas Indonesia dan Bahrain, Pelatih Branko Ivankovic: Peluang Kami Meningkat Pesat