Anggota ISIS Wanita Jadi Algojo, Petaka Ice Bucket Challenge

Hamdi menilai, upaya apapun yang dilakukan Prabowo tidak akan mengubah hasil Pilpres 2014.

oleh Rizki Gunawan diperbarui 23 Agu 2014, 07:23 WIB
Anggota ISIS, Khadijah Dare dan suaminya, Abu Bakr (Al-Arabiya)

Liputan6.com, Jakarta - Video yang menunjukkan pemenggalan terhadap seorang wartawan Amerika Serikat James Foley oleh anggota militan ISIS menggempar dunia internasional, terutama Negeri Paman Sam.

Belum usai, kehebohan atas eksekusi tersebut, seorang wanita asal Inggris bernama Khadijah Dare muncul ke publik sebagai anggota ISIS. Dia mengaku bertekad untuk memenggal warga Inggris dan Amerika Serikat.

Kabar tersebut menjadi satu berita yang paling banyak disorot di kanal Internasional Liputan6.com. Berikut berita TOP 5 selengkapnya.

1. Hamas Akui Culik Warga Israel

Petinggi Hamas Saleh al-Arouri mengungkapkan pihaknya bertanggung jawab atas penculikan tiga remaja Israel. Kata dia, pelaku penculikan dan pembunuhan tiga pemuda itu adalah anggota sayap Hamas atau biasa disebut al-Qassam Brigades

Selengkapnya: Petinggi Hamas Akui Culik 3 Pemuda Israel

2. Warga Yazidi Pindah Agama

Kelompok Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) kembali menunjukkan tindakan yang tidak bisa dibenarkan dalam ajaran Islam. Yakni memaksa para warga Yazidi di Pegunungan Sinjar, Irak Utara, untuk masuk Islam.

Selengkapnya: Beredar Video Ratusan Yazidi Pindah Agama karena Diancam ISIS

3. Kerangka 36 Tahun di Perut Ibu

Dokter di India berhasil mengeluarkan kerangka bayi yang tertinggal dalam perut seorang perempuan paro baya bernama Kantabai Gunvant Thakre. Yang mengejutkan, kerangka bayi  itu sudah ada di sana selama 36 tahun.

Selengkapnya: 36 Tahun di Perut Ibu, Kerangka Bayi Akhirnya Dikeluarkan

4. Petaka Ice Bucket Challenge

Aksi Ice Bucket Challenge yang digelar di Campbellsville, Kentucky, Amerika Serikat berakhir tragis. Empat anggota pemadam kebakaran terluka parah setelah berpartisipasi dalam tantangan itu.

Selengkapnya: Ice Bucket Challenge Massal Berakhir Tragis di AS

5. Anggota ISIS Wanita si Algojo

Seorang wanita asal Inggris yang mengaku juga menjadi anggota ISIS, Khadijah Dare menyatakan ambisinya untuk menjadi perempuan pertama yang memenggal warga Inggris atau Amerika Serikat sebagai pihak yang ia sebut sebagai teroris.

Selengkapnya: Anggota ISIS Ini Berambisi Jadi Wanita Pertama Penggal Warga AS

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya