Elite Demokrat Doakan Jokowi Tetap Amanah

Anggota Dewan Pembina Demokrat itu pun berpesan kepada Jokowi agar berhati-hati.

oleh Fajar Abrori diperbarui 23 Agu 2014, 04:09 WIB
(ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf)

Liputan6.com, Jakarta - Keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan Prabowo Subianto atas kecurangan pada Pilpres 2014 secara otomatis mengukuhkan kemenangan Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK). Jokowi-JK segera menjalankan pemerintahan baru menggantikan Susillo Bambang Yudhoyono (SBY)-Boediono.

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Roy Suryo memberikan pesan kepada Presiden terpilih Jokowi untuk tetap amanah dalam menjalankan tugasnya sebagai presiden.

"Saya mendoakan, sebagai adik yang masih berusia muda, supaya Pak Jokowi semoga amanah dan tetaplah menjadi Jokowi yang tetap kita kenal," ujar Roy di Stadion Sriwedari Solo, Jumat 22 Agustus 2014.

Menteri Pemuda dan Olahraga itu mengingatkan, dengan posisi yang diraihnya saat ini, Jokowi akan berkenalan dengan orang-orang baru. Karenanya, elite Demokrat itu pun berpesan kepada mantan Walikota Solo itu agar berhati-hati.

"Orang-orang baru itu bisa juga memberikan masukan-masukan yang aneh. Untuk itu saya percaya bahwa Pak Jokowi pastinya tetap mendengarkan nasihat dari sahabat-sahabat lamanya," ujar dia.

Yang dimaksud sahabat lama oleh Roy Suryo adalah mantan wakil Jokowi yang kini menjadi Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo. Sebab, menurut Roy Suryo, FX Hadi Rudyatmo kerap memberikan nasihat kepada Jokowi saat keduanya masih berpasangan memimpin Kota Solo.

"Jangan dilupakan dan menjadi pengingat yang baik. Ingatlah selalu dengan sejarah, supaya kalau ada apa-apa jangan melupakan akarnya," tandas Roy Suryo.

Baca juga:

SBY: Saya dengan Senang Hati Membantu Presiden Baru

MK Tolak Seluruh Gugatan Prabowo-Hatta

Ketuk Palu untuk Kemenangan Jokowi-JK

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya