Liputan6.com, Jakarta - Nama sebuah produk yang sama dengan kelompok Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) bisa menimbulkan hujatan dari sejumlah kalangan. Seperti yang dialami pihak Ann Summers, pemasok lingerie terkemuka.
Gara-gara mengeluarkan produk lingeria bernama "Egyptian goddess Isis", merek ternama itu dikecam dan diprotes. Pihak Ann Summmers pun meminta maaf kepada publik.
"Kami mengakui bahwa waktu perilisan lingeria ini tidak tepat. Namun kami tegaskan produk kami tak terkait dengan aksi terorisme. Kami mohon maaf bila menyinggun sejumlah pihak," ujar juru bicara Ann Summers, seperti dimuat Al-Arabiya, Minggu (24/8/2014).
Dia menjelaskan, nama lingerie itu terinspirasi dari Dewi Isis di Mesir Kuno. Jadi hal itu sama sekali tak terkait dengan kelompok radikal.
Meski demikian, pihak Ann Summers tak akan mengganti nama produknya itu. Menurut seorang sumber kepada The Independent, sudah telat untuk menggantinya.
"Lagipula kami butuh waktu enam bulan untuk mendapatkan nama itu," kata sumber tersebut.
Kelompok radikal ISIS sebelumnya bernama ISIL atau Islamic State of Iraq and Levine. Nama itu juga mirip dengan Indian Society of International Law (ISIL).
"Punya nama yang sama seperti itu memang kadang bikin bingung, tapi kami tak terlibat dengan mereka," kata Wakil Direktur ISIL Indian Society of International Law.
Kelompok radikal ISIS mengggemparkan dunia internasional karena merebut sejumlah wilayah di Irak dan Suriah. Baru-baru ini, seorang anggota ISIS yang diduga berasal dari Inggris memenggal wartawan Amerika Serikat James Foley.
Hal itu lantas menuai kecaman keras dari Negeri Paman Sam. Kementerian Pertahanan AS bahkan menyebut ISIS lebih berbahaya dari Al Qaeda.
Lingerie "ISIS" Tuai Kecaman
Kelompok radikal ISIS mengggemparkan dunia internasional karena merebut sejumlah wilayah di Irak dan Suriah.
diperbarui 24 Agu 2014, 09:00 WIB Produk lingerie "Egyptian goddess Isis" (Al-Arabiya)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Pencemaran Udara: Solusi Efektif untuk Udara Lebih Bersih
Bos BTN Bongkar Tantangan KPR Subsidi, Sesulit Apa?
Tidak Terbukti Merendam Kaki dengan Metode Ion Elektrik Bisa Mengeluarkan Racun dari Tubuh
Link Siaran Langsung Liga Spanyol: Barcelona vs Las Palmas di Vidio
Jadwal dan Siaran Langsung Liga Spanyol 2024/2025 Matchweek 15 di Vidio
Megawati Duga Ada Mobilisasi Kekuasaan yang Bikin Warga Jateng Bungkam
Magic Garden Jadi Destinasi Wisata Alam Buatan Baru di Bali, Ada Kebun Kupu-kupu hingga Galeri Botani Langka
VIDEO: Viral Pak Ogah Kabur Usai Dua Mobil Terlibat Tabrakan, Tuai Pro Kontra Warganet
Series True Stalker Hasil Adaptasi Wattpad Siap Menghibur Penonton dengan Cerita Cinta Hingga Misteri
Granit Terbuat dari Apa: Mengenal Komposisi dan Proses Pembentukan Batuan Kokoh Ini
12 Tips Agar Bisa Menabung Setiap Hari dengan Konsisten dan Efektif
Dukungan Jokowi dan Prabowo dalam Pilgub Jawa Tengah