Liputan6.com, Jakarta - Presiden terpilih Joko Widodo dalam visi misinya dalam lima tahun ke depan berencana membangun konsep tol laut demi menurunkan biaya logistik di Indonesia.
Pengamat Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Didin S Damanhuri mengaku hal itu menjadi hal yang pantas untuk didukung, hanya saja ada satu syarat, yaitu tidak boleh menggunakan dana APBN.
"Itu bagus, tapi pembangunan Tol laut Jokowi jangan pakai APBN, Malaysia saja bisa dan sudah dibuktikan Putra Jaya yang tidak lewat APBN mereka. Mereka punya skema pendanaan financial outsourcing strategic," jelas dia di kantor INDEF, Jakarta, Rabu (27/8/2014).
Didin menjelaskan hal itu juga harus menjadi tantangan bagi pemerintahan Jokowi-JK untuk meningkatkan kontribusi swasta dalam pembangunan infrastruktur.
Dengan adanya kontribusi swasta tersebut maka akan membantu pemerintah untuk lebih mengalokasikan pendanaan dalam APBN ke sektor yang lebih efektif dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat, seperti ke sektor pendidikan dan kesehatan.
Lebih lanjut, menurut Didin, RAPBN 2015 yang sudah disahkan masih terserap di sektor pelayanan umum layaknya pembayaran gaji pegawai, pembayaran utang dan subsidi BBM.
"Alokasikan ke yang tepat sasaran untuk infrastruktur, membangkitkan UMKM. Saat ini UMKM masih belum maksimal karena perbankan klaim pembiayaan sudah 20 persen untuk UMKM, tapi realnya 5 persen," tegas dia. (Yas/Nrm)
Bangun Tol Laut, Jokowi Diminta Jangan Pakai Uang Negara
Hal itu juga harus menjadi tantangan bagi pemerintahan Jokowi-JK untuk meningkatkan kontribusi swasta dalam pembangunan infrastruktur.
diperbarui 27 Agu 2014, 13:46 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sah, Donald Trump Jadi Presiden ke-47 AS
JD Vance Resmi Jadi Wakil Presiden AS
Sah, Ini Isi Lengkap Sumpah Pelantikan Donald Trump dan JD Vance Jadi Presiden dan Wakil Presiden AS
6 Pemain Sepak Bola dengan Gaji Lebih Besar dari Erling Haaland: Penghasilan Mereka Sangat Mengagumkan!
Pantau Gelandang Timnas Indonesia, Alex Pastoor dan Thom Haye Pamer Foto Bareng
Menuju 100 Hari Kerja Pemerintahan Prabowo-Gibran
Akulturasi Dua Budaya dalam Gerakan Tari Zapin Dara
Layanan Kesehatan Gratis untuk Warga Korban Banjir di Bandar Lampung
Alasan Michelle Obama Tidak Hadiri Pelantikan Donald Trump
Polisi Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Banjir di Bandar Lampung
Donald Trump Didampingi 5 Anaknya di Hari Pelantikan sebagai Presiden AS
Usulan Kaisar Kiasa Kasih Said Putra Guna Atasi Masalah yang Masih Muncul di Program MBG